Mohon tunggu...
Sirajul Huda
Sirajul Huda Mohon Tunggu... Wiraswasta - Guru les rumahan

Seorang ayah yang selalu berjuang menghebatkan anaknya

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Aku Ingin Memperlakukanmu dengan Cara-Cara yang Berbeda

10 Mei 2022   08:38 Diperbarui: 10 Mei 2022   08:45 284
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Aku ingin memperlakukanmu dengan cara-cara yang berbeda

Saat kuberanjak meninggalkan rumah, sedang engkau lagi malas gerak dan tidak sedang ingin memasak, maka pulangnya nanti, akukan  membawakanmu sebungkus nasi Padang dengan jeroan

"Kenapa tidak pilih ikan, atau ayam? inikan tidak bagus buat kesehatan"
 
"Ah, Jangan terlalu dipikirkan! makanlah, asal jangan berlebihan"

Kini, kau sehat, lalu mulai memasak, membereskan rumah, dan mencuci pakaian

"Jemur bajunya takusah sekarang, kepagian" kataku padamu. Padahal sesungguhnya tetangga depan sedang membakar sampah yang berserakan"

Malampun datang, engkau minta dibelikan makanan kekinian yang menurutku itu tidak menyehatkan.

"Aku sedang tidak ingin keluar, kemungkinan penjualnya lagi liburan" kataku sedikit berbohong demi menjaga sehatmu

Kita melewati malam dengan membicarakan banyak hal

Seumpama, kenapa makanan yang enak-enak, letaknya selalu jauh dari rumah?

Mungkin karena kita jarang membelinya

Kenapa makanan yang dibeli selalu lebih nikmat dari dimasak sendiri?

Oh, begitu halus caramu untuk menyindirku, celetukmu

Mataku, matamu mulai memberat

Air Tawar, Padang, 10 Mei 2022

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun