Mohon tunggu...
Sinta Rusmawati
Sinta Rusmawati Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Mahasiswa

Mahasiswa Hubungan Internasional UPN veteran Jawa Timur

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Kelompok 131 KKNT UPNVJT Mengaplikasikan Teknologi Tepat Guna "Kawasan Rumah Pangan Lestari"

22 Juni 2022   17:51 Diperbarui: 24 Juni 2022   10:30 131
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mahasiswa Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur sedang melaksanakan kegiatan KKNT MBKM di Kota Blitar dengan tema "Kewirausahaan dan Ekonomi Kreatif" yang dimulai dari bulan Maret hingga akhir bulan Juli. 

Dalam kegiatan ini menunjukkan kegiatan dari KKN Kelompok 131 yang bertempat di Kelurahan Kauman, Kota Blitar. Kegiatan dari KKN Kelompok 131 salah satunya adalah Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) yang dilaksanakan bersama Kelompok Wanita Tani (KWT) Rt. 1 Rw. 7 di lahan yang telah tersedia. 

Kawasan Rumah Pangan Lestari sendiri merupakan kegiatan untuk mengembangkan tatanan kawasan rumah dalam suatu kawasan yang menerapkan prinsip pemanfaatan pekarangan yang ramah lingkungan yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan pangan dan gizi keluarga dengan cara menanam aneka sayur dan buah. 

Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) juga bertujuan untuk membiasakan masyarakat sekitar untuk mengonsumsi makanan yang beragam, bergizi seimbang, dan aman (B2SA). 

Kondisi lahan yang akan digunakan untuk pelaksanaan kegiatan Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) terletak di pinggir sungai dan  masih tidak teratur serta banyak gulma dan beberapa tanaman yang sudah mati. 

Kegiatan awal yang dilakukan adalah membersihkan area lahan yang penuh dengan gulma dengan cara mencabut dan memotong gulma dari tanah hingga bersih agar lahan menjadi rapi dan gulma tidak mengganggu pertumbuhan tanaman. Kemudian melakukan penataan ulang tanaman yang ada di lahan, agar lahan yang digunakan terlihat lebih indah dan rapi. 

Kami memilah tanaman yang masih sehat dan dapat digunakan serta tanaman yang sudah mati untuk digunakan sebagai pupuk organik. Setelah membersihkan gulma, menata lahan, dan memilah tanaman, kegiatan yang dilakukan selanjutnya adalah pemilihan benih tanaman yang akan ditanam. 

Benih tanaman yang akan ditanam dalam kegiatan Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) adalah benih sawi, cabai, seledri, dan kangkung. Semua tanaman tersebut ditanam dengan media tanah yang dicampur dengan sekam dan diletakkan ke dalam polybag ukuran 30cm. 

Setelah melakukan penanaman semua benih dilakukan penataan polybag agar kondisi lahan terlihat teratur dan indah dipandang. Kegiatan selanjutnya setelah penanaman dan penataan adalah perawatan yang dilakukan beberapa hari sekali untuk menyirami tanaman dan juga melakukan pemupukan tanaman untuk memenuhi kebutuhan tanaman agar dapat tumbuh dan berkembang.

 Di sela-sela kegiatan perawatan, kami juga menanam lagi beberapa benih tanaman sawi dengan metode vertikultur. Hal ini dilakukan karena ada media vertikultur yang tersedia di lahan tersebut, tetapi sudah tidak dimanfaatkan lagi. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun