Mohon tunggu...
Simas Finance PIK
Simas Finance PIK Mohon Tunggu... -

Ruko Crown Golf Blok D n0 32\r\nPantai Indah kapuk\r\nwww.simasfinancejkt.com\r\nTelp : 021 29424818Jam buka\r\nSenin – Jumat : pukul 0830 – 1700\r\nSabtu : pukul 0830 – 12.00

Selanjutnya

Tutup

Catatan

4 Pertanyaan yang Harus Anda Jawab Sebelum Kredit Mobil

13 Maret 2015   09:38 Diperbarui: 17 Juni 2015   09:44 147
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
www.simasfinpik.com

[caption id="" align="aligncenter" width="450" caption="www.simasfinpik.com"][/caption]

Saat ini banyak penawaran kredit mobil yang ada di pasaran. Banyak pula yang menawarkan iming-iming bonus jika kita mengambil pembiayaan mobil dengan cara kredit, mulai dari pemberian hadiah langsung, sampai dengan uang muka ringan dan bonus pengurangan jumlah cicilan. Memang sangat menarik bukan?! Apalagi saat ini mobil juga menjadi salah satu kebutuhan dalam bekerja maupun beraktivitas.

Berbagai kemudahan dalam pengajuan pembiayaan kredit mobil dan iming-iming bonus besar di depan mata, kadang membuat kita tergiur untuk segera mengambil mobil secara kredit. Namun, sebenarnya kredit mobil itu menguntungkan atau merugikan sih? Silakan jawab 4 pertanyaan berikut sebelum Anda memutuskan untuk melakukan kredit mobil

1. Apakah Anda benar-benar membutuhkan mobil saat ini?

Ini adalah pertanyaan penting dan krusial sebelum Anda memutuskan untuk membeli mobil secara kredit. Apakah Anda benar-benar membutuhkan mobil saat ini? Ataukah hanya untuk memenuhi life style dan gengsi saja? Atau karena iming- iming bonus yang ditawarkan oleh para dealer mobil?. Jika Anda memang sangat membutuhkan mobil saat ini karena jarak rumah dengan tempat kerja yang jauh misalnya, atau Anda memiliki bayi sehingga Anda membutuhkan mobil sebagai alat transportasi yang aman, sementara keuangan Anda belum mencukupi untuk membeli mobil secara cash, maka beli mobil kredit bisa menjadi pilihan terbaik. Tetapi jika Anda ingin mengambil kredit mobil hanya gara-gara memenuhi gaya hidup saja atau tawaran bonus yang menarik, lebih baik urungkan saja niat Anda untuk mengambil kredit, karena harga mobil yang dibeli secara kredit tentu lebih mahal daripada yang dibeli secara cash.

2. Apakah Anda sudah survey harga?

Sebelum Anda memutuskan untuk mengambil kredit mobil ada baiknya Anda tahu kisaran harga mobil yang ingin Anda beli baik harga cash maupun harga kreditnya. Lebih baik Anda survey ke beberapa dealer untuk mengetahui perbandingan harga antara satu dealer dengan dealer lainnya, sehingga Anda tidak salah dalam memutuskan.

3. Apakah Anda sudah memikirkan bagaimana pendanaannya?

Pertanyaan berikutnya yang harus Anda jawab sebelum mengambil kredit mobil adalah masalah pendanaannya. Apakah Anda sudah siap membayar uang muka beserta asuransi dan administrasinya? Lalu apakah keuangan Anda mampu untuk membayar cicilan mobil per bulannya?. Jika kondisi finansial Anda cukup mampu untuk menanggung semuanya, maka silakan saja Anda mengambil kredit untuk pembelian mobil Anda.

4. Apakah Anda sudah mempertimbangkan untung ruginya membeli mobil secara kredit?

Pertanyaan terakhir sebelum Anda memutuskan untuk membeli mobil secara kredit adalah apakah Anda sudah mempertimbangkan dengan matang untung ruginya membeli mobil secara kredit. Total harga yang jauh lebih mahal daripada harga rata-rata mobil yang dibeli secara cash juga patut Anda pertimbangkan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun