Mohon tunggu...
Sigit Eka Pribadi
Sigit Eka Pribadi Mohon Tunggu... Administrasi - #Juara Best In Specific Interest Kompasiana Award 2023#Nominee Best In Specific Interest Kompasiana Award 2022#Kompasianer Terpopuler 2020#

#Juara Best In Specific Interest Kompasiana Award 2023#Nominee Best In Specific Interest Kompasiana Award 2022#Kompasianer Terpopuler 2020#Menulis sesuai suara hati#Kebebasan berpendapat dijamin Konstitusi#

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Puisi | Menangislah

16 Maret 2019   02:05 Diperbarui: 16 Maret 2019   02:09 633
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Menangislah, tatkala kau kecewa, patah hati, putus cintamu, diduakan cintamu, ditinggal kekasihmu.

Menangislah, tatkala kau didera musibah, ditimpa bencana.

Menangislah, tatkala kau ditinggal selamanya oleh temanmu, kekasihmu, oleh ayah dan ibumu, oleh saudaramu, oleh sanak familimu ataupun keluargamu.

Menangislah tatkala, kau sadari dosa-dosamu, segala kesombonganmu dan seluruh tindak tandukmu, sehingga kau rasa sedikit amal ibadahmu.

Menangislah, tatkala kau didera segala  kesedihan itu, karena dengan tangismu, kau tumpahkan air mata, kau legakan hati dan jiwamu.

Menangislah, hanya kepada Tuhan, karena hanya Tuhan, yang kuasa mendengar tangismu, walau tak bersuara, walau dalam hati sekalipun, karena Tuhan Maha Mendengar

Menangislah, hanya kepada Tuhan, katakanlah segalanya tentang apa saja, karena Tuhan selalu ada untukmu, akan selalu mendengar semua tangis umat semesta, termasuk siapapun adanya dirimu.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun