Mohon tunggu...
Shintia Puji Utami
Shintia Puji Utami Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Statistika Universitas Airlangga

Membaca dan menulis

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Resep Membuat Cilok Empuk dan Mudah bagi Anak Kost

20 Januari 2023   15:18 Diperbarui: 20 Januari 2023   15:50 230
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foodie. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Sebagai seorang anak kost, tentunya ada keterbatasan waktu untuk bisa beristirahat dan menikmati waktu sejenak karena dihajar tugas yang tak pernah berhenti sebelum masa liburan tiba.

Pada umumnya anak kost akan kebingungan besok mau makan apa ya. Tak jarang, karena kesibukan yang tiada henti, menjadikan sarapan digabung dengan makan siang atau bahkan makan malam. Hal tersebut sangatlah wajar bagi seorang anak kost.

Nah, disini aku mau kasih resep membuat cilok yang empuk anti lengket dan mudah bagi kita para anak kost.

Mulai dari bahan-bahannya yaitu :
1. Tepung terigu 20 takar sendok makan (peres)
2. Tepung tapioka 20 takar sendok makan (peres)
3. Setengah sendok teh merica bubuk
4. Setengah sendok teh garam
5. Setengah sendok teh penyedap rasa
6. Satu sendok makan minyak goreng

Untuk langkah-langkahnya yaitu :
1. Campurkan adonan menjadi satu di sebuah wadah, bisa teflon maupun alat masak lainnya.
2. Kemudian, masak dengan api sedang hingga adonan agak mengental, kemudian angkat dan biarkan sebentar hingga agak dingin.
3. Setelah dingin, bentuk bulat-bulat sesuai ukuran yang diinginkan hingga selesai.
4. Nyalakan kompor dan didihkan air. Kemudian masukkan adonan yang sudah dibentuk bulat tadi ke dalam air mendidih.
5. Jangan lupa campurkan minyak satu sendok makan ke dalam air mendidih agar cilok tidak lengket satu sama lain.
6. Jika adonan sudah naik ke atas semua, tiriskan dan letakkan di sebuah wadah.
7. Untuk bumbunya bisa memakai bumbu kacang, maupun saos sambal sesuai selera.

Selamat mencoba, semoga bisa menjadi salah satu ide untuk memasak di hari libur. Meskipun sudah dingin cilok tidak akan keras, tetapi akan tetap empuk.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun