Mohon tunggu...
Shendy Adam
Shendy Adam Mohon Tunggu... Dosen - ASN Pemprov DKI Jakarta

seorang pelayan publik di ibu kota yang akan selalu Berpikir, Bersikap, Bersuara MERDEKA

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Mencoba Zuper Krunch yang Zuper Lezat

5 Juni 2017   10:57 Diperbarui: 5 Juni 2017   11:47 546
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Satu paket Zuper Krunch (dokpri)

KFC Jagonya Ayam! Itu sudah tidak terbantahkan. Bagaimana dengan burger? Ternyata tidak kalah istimewa. Kalau tak percaya, coba saja Zuper Krunch yang Zuper Lezat.

Saya sudah penasaran sejak event #KFCmysterybox memperkenalkan Zuper Krunch di gerai khusus di area parkir Gedung Sarinah 31 Maret sampai 9 April lalu. Sayang saat itu saya tak sempat mampir untuk mencoba. Godaan untuk segera mencicipi kian besar lantaran sering melihat promosi produk ini di akun media sosial KFC Indonesia.

Sebelum Zuper Krunch diluncurkan, saya sudah lebih dulu jatuh hati dengan Chick N Cheez, burger andalan restoran waralaba asal Amrik ini. Dengan harga yang terbilang cukup murah, Chick N Cheez menawarkan burger isi daging ayam dengan keju yang nikmat. Makanya saya tidak sabar ingin cepat-cepat merasakan burger baru ini. Sebetulnya, tak lama setelah launching Zuper Krunch  saya sempat ingin membeli, namun saat itu gerai KFC di Sarinah belum siap menyajikan. Boleh jadi karena saya datang kepagian, saat mereka masih menghidangkan menu sarapan.

Kesempatan akhirnya datang tepat sehari sebelum 1 Ramadan. Mumpung masih bisa makan siang-siang, saya langsung meluncur ke KFC terdekat, ya lagi-lagi di Sarinah. Untungnya antrian tidak terlalu panjang. Kurang dari 5 menit saya sudah dilayani Mbak Kasir yang ramah. Saya pun memesan Zuper Krunch. Sempat galau apakah mau ala carte burgernya saja atau ambil paket (plus minum dan kentang goreng), mengingat saya sebetulnya sudah makan nasi sekira dua jam sebelumnya. Karena penasaran saya akhirnya ambil paket, tapi untuk minumannya saya pilih Ichi Ocha alih-alih produk berkarbonasi.

Ternyata kesabaran saya kembali diuji. Saya diminta menunggu selagi burgernya disiapkan. Aku rapopo, yang penting bisa coba Zuper Krunch. Toh sambil menunggu saya bisa menggado french fries dengan colekan saus sambal.

Yang ditunggu-tunggu akhirnya datang juga. Berbalut kemasan kotak merah, kesan pertama yang saya dapat adalah produk ini memang eksklusif. Seperti membuka kotak pandora, saya begitu antusias begitu penampakan Zuper Krunch mulai terlihat. Ternyata jenis roti/bun yang digunakan berbeda dengan yang biasa dipakai Chick N Cheez. Bukan hanya beda karena berbalut serbuk corn dusted kekuningan, tapi roti bulat ini juga lebih empuk dan lembut.

Keunggulan utama Zuper Krunch tentu saja ada pada ayamnya. Menggunakan 100% whole muscle chicken meat alias daging ayam utuh yang juicy dan lezat. Dikombinasikan dengan fresh lettuce, keju slice, mayonais dan zuper sauce, membuat Zuper Krunch sangat istimewa. Dari melihatnya saja sudah mengundang selera.

Siapa tidak tergoda melihat lelehan mayonais dan zuper sauce seperti ini (foto: dokpri)
Siapa tidak tergoda melihat lelehan mayonais dan zuper sauce seperti ini (foto: dokpri)
"Laziiiis," begitu komentar saya setelah gigitan pertama. Benar-benar lezat. Komposisinya terasa begitu pas. Kelembutan roti, krunchy dan juicy-nya ayam, bercampur dengan mayonais, serta lelehan keju cheddar memanjakan lidah siapapun yang mencobanya. Bukan cuma ayamnya, tapi sausnya juga sangat kaya rasa.

Puas dengan citarasa aslinya, saya kemudian mencoba memodifikasi dengan menambahkan beberapa potong french fries dan sedikit saus sambal ke dalam tangkup roti Zuper Krunch ini. Ada tambahan gurih dari kentang dan pedas dari sambal memberi kenikmatan yang berbeda.

Hebatnya lagi, KFC menjual Zuper Krunch dengan harga yang terjangkau, mulai dari Rp 20-ribuan untuk ala carte, atau Rp 30-ribuan kalau mau dapat satu paket lengkap burger, kentang dan minuman. Harga yang sangat sebanding dengan kualitasnya.

Cocok di lidah, cocok di kantong (foto: dokpri)
Cocok di lidah, cocok di kantong (foto: dokpri)
Saya tidak ragu menahbiskan KFC bukan hanya Jagonya Ayam tapi juga Jagonya Burger!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun