Mohon tunggu...
Sharfina
Sharfina Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Content Writer

Penikmat obrolan satu frekuensi ☕ | Suka jalan-jalan ke tempat baru sambil motret tidak asal jepret 📸

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Referensi Situs Belajar "Online" yang Mampu Membantumu Belajar di Mana Saja

14 November 2017   11:18 Diperbarui: 14 November 2017   14:56 2064
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Perkembangan teknologi khususnya internet yang sudah semakin cangging banyak dijadikan ladang untuk mengais rezeki bagi beberapa orang. Beberapa orang banyak melihat peluang ini untuk membuat aplikasi online yang dapat memberikan manfaat unutk orang lain, salah satunya situs belajar online yang kini sudah bertebaran dimana-mana melalui dunia maya.

Situs belajar online tentunya dapat memberikan kemudahan bagi semua orang, sebab hanya mengandalkan internet dan tanpa perlu keluar rumah, kamu bisa memanfaatkan situs tersebut dimana saja . Nah, untuk kamu pelajar atau mahasiswa dan sedang butuh bimbingan dalam belajar, berikut ini 5 referensi situs pembelajaran online yang bisa kamu coba.

1. Quipper Video

Mungkin sebagian orang sudah kenal dengan quipper video yang kini iklannya dibawakan oleh Maudy Ayunda di televisi. Quipper video merupakan satu start up online di Indonesia yang bisa kamu gunakan dimana saja selama kamu memiliki akses internet di tempat kamu berada. Aplikasi  Quipper video bisa dikatakan memiliki harga yang terjangkau, selain itu sistem pelajaran pun sesuai dengan kurikulum yang berlaku di Indonesia dengan seorang tutor yang kompete di bidangnya. 

Selain itu, di Quipper video kamu juga akan diberikan tips and trik dalam menjawab soal pelajaran yang terbilang rumit. Dan untuk kamu yang suka degan materi pengajaran yang disampaikan melalui "mind mapping", Quipper juga menggunakan proses pengajaran seperti itu, sehingga materi yang disampaikan terlihat menarik tanpa menghilangkan sisi kualitasnya.

2. Ruangguru.com

https://image-store.slidesharecdn.com
https://image-store.slidesharecdn.com
Selanjutnya ada ruangguru yang mana aplikasi ini dapat menghubungkan para pelajar dengan tutor yang berkualitas. Di Ruangguru.com, kamu bisa bebas mendownload berbagai macam jenis soal untuk soal UN dan juga SNMBTN. Selain itu proses pembelajaran pun dilengkapi dengan materi pendukung dan jika kamu masih bingung terhadap pelajaran yang disampaikan guru di dalam kelas, ruangguru.com memberikan jasa konsultasi gratis untuk kamu.

3. HarukaEDU

https://d26bwjyd9l0e3m.cloudfront.net
https://d26bwjyd9l0e3m.cloudfront.net

Bagi kamu yang emillik aktivitas pekerjaan segudang, kuliah onlinetentunya memberikan kemudahan untukmu. Plaform pendidikan online ini sudah bekerjasama dengan  instansi terkemuka, salah satunya London School of Public Relations. Berbeda dengan program belajar online lainnya, HarukaEdu menciptakan program e-learning yang berbasis internasonal, selain itu startup pendiidkan ini juga menawarkan beasiswa kuliah onlineyang tentunya memenuhi persyaratan.

4. Squiline.com

Liputan6 :: Tekno
Liputan6 :: Tekno
Bagi kamu yang menyukai pelajaran bahasa, melalui aplikasi squiline.com kamu dapat belajar baahsa secara online. Namun Squiine.com hanya menyedian kurSus bahasa Inggris, Jepang dan Mandarin. Di Squiline.com menyediakan pengajar native,sehingga proses belajarmu menjadi lebih intense.

5. Udemy

http://justcreative.com
http://justcreative.com
Untuk kamu yang ingin menjajal dunia web desidner, Udemy membantu proses pembelajaranmu. Di Udemy, terrdapat empat kusus design web yang dapat kamu coba, seperti web design secret, photoshop CC Websute Designer ,, Wordpress Website Design dan juga Adobe Dreamer Weaver.

Nah itulah beberapa website online yang dapat kamu coba untuk kamu yang ingin kursus maupun belajar online tanpa musti jauh jauh keluar rumah. Selamat mencoba.

            Sumber:

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun