Mohon tunggu...
Shahana Laili Nuronniyah
Shahana Laili Nuronniyah Mohon Tunggu... Mahasiswa - ~

carpe diem

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Pelatihan Pembuatan Pestisida Alami dan Penanaman dengan Metode Hidroponik oleh Mahasiswa KKM-DR UIN Malang

26 Januari 2022   22:00 Diperbarui: 26 Januari 2022   22:06 295
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kelompok kerja KKM-DR UIN Malang mengadakan sosialisasi pembuatan pestisida alami dan penanaman dengan media hidroponik kepada ibu-ibu PKK RW 10 Dusun Rejoso, Desa Junrejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, Sabtu (15/01/2022). Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk program kerja yang memiliki tujuan untuk meningkatkan ekonomi sosial masyarakat pasca pandemi.

Pembuatan pestisida alami yang disampaikan dan dipraktekkan kepada ibu-ibu terbuat dari bahan-bahan yang mudah didapat dan ditemukan di dapur. Selain menjadi pestisida, larutan yang dihasilkan juga dapat dijadikan sebagai hormone pertumbuhan yang memiliki fungsi mempercepat pertumbuhan tanaman dengan cara disemprotkan secara rutin.

Dokpri
Dokpri

Setelah melakukan pembuatan pestisida alami, kemudian dilanjutkan dengan praktek hidroponik. Pada penanaman menggunakan media hidroponik sendiri terdapat 3 tahap yang utama, yang pertama yaitu semai kemudian pindah tanam dan yang terakhir yaitu tahap panen. 

Dalam acara ini, mahasiswa KKM-DR dan ibu-ibu PKK melakukan semai, pindah tanam serta belajar cara pemberian dan pengecekan nutrisi. Tanaman yang digunakan dalam kegiatan ini adalah kangkung, sawi dan selada.

Dokpri
Dokpri

Dalam acara tersebut, anggota KKM-DR memberikan penjelasan sekaligus mempraktikkan setiap tahapan dengan baik dan jelas. Ibu-ibu PKK sangat senang dan antusias mengikuti kegiatan ini dari awal sampai akhir. Terbukti dengan respon mereka yang sangat aktif ketika praktek berlangsung. 

Mahasiswa berharap dengan adanya acara sosialisai ini, ibu-ibu PKK bisa mendapat pengalaman baru tentang cara membuat pestisida alami dan penanaman dengan metode hidroponik agar bisa dikembangkan kedepannya oleh mereka.

Acara ini berlangsung dengan lancar dan sesuai dengan ekspektasi. Ibu-ibu PKK sangat aktif dan berinteraksi dengan pemateri serta mahasiswa KKM-DR yang sangat menghidupkan dan mencairkan suasana.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun