Mohon tunggu...
Siti Fatimah
Siti Fatimah Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis

Menikmati proses

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Talkshow Bandung Kota Layak Pemuda

6 Desember 2017   23:43 Diperbarui: 7 Desember 2017   00:13 1321
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dalam rangka sosialisasi Bandung Kota Layak Pemuda, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) menggelar Talkshow di Jalan Soekarno, tepatnya di sebelah Gedung Merdeka, Rabu, (06/12/2017). Dengan narasumber anggota komisi D DPD Kota Bandung Achmad Nugraha dan Kadispora Kota Bandung Dodi Ridwansyah. 

Adanya Undang-Undang (UU) Kepemudaan dari pusat, yaitu UU No. 40 Tahun 2009 merupakan gambaran pentingnya kepemudaan. Munculnya Peraturan Daerah (Perda) Kepemudaan ialah regulasi dari UU Kepemudaan tersebut. Hal ini diungkapkan oleh anggota komisi D DPD Kota Bandung Achmad Nugraha dalam acara talkshow tersebut. 

Achmad menambahkan bahwa Bandung memiliki kriteria, hingga layak disebut sebagai Kota Pemuda. Yang pertama karena Kota Bandung yang hanya memiliki Perda Kepemudaan, kedua jumlah pemuda dibawah 30 tahun yang terbilang banyak, sehingga dengan jumlah yang banyak tersebut mampu berpotensi untuk berkreatifitas dengan difasilitasi oleh Dispora. 

Selain talkshow, acara ini juga dimeriahkan dengan berbagai pameran komunitas sepertii Komunitas Mural, Komik, Nex Gen Community dan BJ Community. Sebelumnya acara ini dibuka dengan penampilan tari oleh Bubuk Ciki, penari cilik berasal dari Tasikmalaya.

Indra, salah satu anggota komunitas yang diundang dalam acara ini juga memberikan harapannya agar pemuda lebih termotivasi lagi dalam berkreatifitas. Ini tentunya bisa menjadi satu dorongan kuat bagi para pemuda Bandung untuk lebih berkreasi dalam berbagai bidang, misalnya fotografi, menggambar, musik ataupun seni tari. Karena kreatifitas tidak terbatas dari apa yang kita fikirkan saja, tuturnya.

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun