Mohon tunggu...
Adi
Adi Mohon Tunggu... Wiraswasta - Indonesia

Manusia yang ingin SELALU menulis segala sesuatu yang BERMANFAAT.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Connecting Happiness ala JNE

25 Desember 2015   19:08 Diperbarui: 25 Desember 2015   22:28 3894
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="CEO JNE menjelaskan perkembangan #JNERevolution (dok.pribadi)"][/caption]

Apa yang anda fikirkan jika diucapkan kata JNE? Sebagian besar orang sudah cukup tahu JNE. JNE memang cukup dikenal sebagai jasa ekspedisi atau kurir ke berbagai tempat di negeri ini bahkan ke luar negeri. Namun, beberapa waktu yang lalu yakni tepatnya sehari sebelum Kompasianival 2015 saya bersama rekan-rekan kompasianer dan media lain mengikuti Kompasiana Nangkring 11 Desember 2015 yang mengulas “Ekonomi Kreatif pada Era Digital” yang bertepatan menyambut 25 Tahun JNE.

[caption caption="Kompasiana Nangkring bersama JNE (dok.pribadi)"]

[/caption]

Pada tulisan ini saya tulis ulasannya untuk rekan semuanya. Saya datang lebih awal dibandingkan rekan-rekan lainnya, karena saya dari Malang bersama Kompasianer Muda datang lebih cepat 2 jam sebelum acara berlangsung. Alhasil, kami pun sempat Sholat Jum’at di JNE dan merasakan JNE lebih dekat di kantor pusatnya.

 [caption caption="Ikut Sholat Jum'at di lokasi Nangkring sebelum Acara (dok.pribadi)"]

[/caption]

Ekonomi Kreatif Era Digital

Membaca perkembangan Ekonomi, Indonesia tengah mengembangkan Ekonomi berbasis Kreatifitas dan Inovasi. Bahkan Pemerintah membantu institusi khusus menangani hal ini yang dinamankan Badan Ekonomi Kreatif. Ekonomi Kreatif sendiri memang tanpa adanya Badan ini akan berkembang dengan sendirinya, namun adanya Badan Ekonomi Kreatif akan sangat membantu pada hal-hal yang bersifat strategis yang bisa dibantu pemerintah.

Ekonomi Kreatif sendiri ada 16 bagian, dimana bagian-bagian bidang tersebut juga memiliki cukup banyak akar bidang lainnya. Pemerintah selayaknya memang dibantu masyarakat dalam mengembangkan hal ini. Kekuatan Ekonomi Kreatif akan terus berkembang seiring berkembangnya manusia, yang tentunya berbeda dengan Sumber Daya Alam yang terus dieksplorasi.

Dunia saat ini tak dapat dipungkiri berhadapan dengan teknologi Digital. Maka hampir semua aspek kehidupan ini selayaknya dihubungkan dengan digital agar lebih berkembang. Pun Demikian Ekonomi Kreatif memerlukan aspek digital agar lebih menyatu dengan era sekarang ini. Di Indonesia sudah cukup banyak pengembang digital yang bisa dimanfaatkan untuk mengembangkan Ekonomi Kreatif di masing-masing daerah.

 [caption caption="CEO JNE menjelaskan perkembangan #JNERevolution (dok.pribadi)"]

[/caption]

JNE Revolution dan SDM yang Mumpuni

Tema JNE Revolution adalah tema yang cukup berkesan jika terdengar. Hal inilah yang disampaikan CEO JNE Group dalam Kompasiana Nangkring bersama JNE. Revolusi JNE seakan menjadi bahan menarik untuk diikuti, bagaimana proses revolusi sebuah perusahaan yang dulunya kecil hingga sekarang menjadi perusahaan yang cukup berpengaruh di Indonesia.

Menyambut perkembangan Ekonomi Kreatif di Era Digital sekarang ini membuat JNE terus berbenah. Dengan pengembangan perusahaan ke berbagai sektor lain hingga pengembangan produk layanannya menuntut pula SDM di dalam JNE sendiri terus digenjot. Oleh karenanya, pelayanan JNE juga terus diperbaiki dengan menyiapkan benar-benar tenaga yang profesional.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun