Mohon tunggu...
imelda rahmawati
imelda rahmawati Mohon Tunggu... -

Hanya seorang perempuan biasa yang mencoba untuk menjaga ke-Istiqomahan ibadah dirinya dan anak-anak nya........yang mencoba untuk menaati perintah dan larangan Rob nya Alloh Azza wa jalla........yang mencoba berguna bagi semua mahluk Alloh.........

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Malam Tahun Baru.....Apakah hanya milik si Kaya ?

31 Desember 2010   16:45 Diperbarui: 26 Juni 2015   10:06 62
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Hingar Bingar Malam Tahun Baru........apakah hanya milik si Kaya ?

Kemeriahan Malam Tahun Baru ....jujur.....bagi kami si Miskin adalah kemeriahan yang sebenar nya.......jauh melebihi kemeriahan Tujuh Belasan...dan kemeriahan Hari Besar Keagamaan.

Bagi kami....nongkrong di depan gang sambil menikmati lalu lintas yang macet dan penuh asap kenalpot serta hingar bingar terompet adalah hal yang mengasyikkan.

Apalagi bila ada orang berduit yang menyalakan mercon-mercon indah.......Wuihhh.....senangnya hati kami...tepuk tangan...teriakan kekaguman dan komentar  berluncuran dari mulut kami.

Ingin menikmati kemeriahan di pusat kota ?  Gampang, hanya dengan megeluarkan beberapa lembar ribuan kami bisa sampai di sana.

Anak  muda kami yang jelas-jelas cekak kantongnya....selalu punya cara untuk menghadiri kemeriahan di pusat kota....mulai dari jalan kaki berpuluh kilometer....numpang bus....sampai menerobos pagar tempat hiburan adalah hal yang biasa mereka lakukan.....mereka pulang degan sejuta cerita.

Cerita bertemu artis anu.....artis itu.... pejabat anu....pejabat itu.....sempat salaman walaupun hanya menyentuh ujung jari nya......bagi kami... semua itu adalah pengalaman yang takkan terlupakan seumur hidup dan akan menjadi bahan cerita sampai ke anak cucu........

Malam ini....seakan-akan bukan malam...... terlewati tanpa tidur sampai matahari terbit......

Terimakasih Tuhan ....atas kegembiraan yang Engkau berikan ini.

Kami bahagia.....walaupun hanya ditemani kopi tubruk serta hidangan singkong dan  pisang rebus yang dimakan bersama-sama tetangga.

Ahhhhh....indah nya hidup ini..... " Selamat Tahun Baru 2011 " ......!!!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun