Mohon tunggu...
Lipur_Sarie
Lipur_Sarie Mohon Tunggu... Lainnya - Ibu rumah tangga yang mencintai alam

Indonesia adalah potongan surga yang dikirimkan Sang Pencipta untuk rakyatnya

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Aku Menggambar di Jalanan dan Aku Senang...

10 November 2015   10:33 Diperbarui: 10 November 2015   13:06 110
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Petani-petani Kampung Seni. Ft by Zarkasi"][/caption]Pagi itu, Sabtu 7 November 2015 Fakultas Seni Rupa dan Desain ISI Surakarta tampak meriah dan lebih ramai dari biasanya. Banyak tamu, baik dari dalam maupun luar. Ada cewek-cewek cantik yang mondar-mandir dengan batik karnivalnya. Umbul-umbul dimana-mana, instalasi di beberapa titik. 

Dengan dicucuklampahi iringan bleganjur yang dikomandani oleh  Bp. I Nengah Muliana, S.Kar., M.Hum dan batik karnival, Rektor ISI beserta tamu undangan berjalan dari gapura masuk Fakultas menuju panggung utama untuk membuka acara Kampung Seni FSRD. Acara Kampung Seni kali ini mengusung tema "Masyarakat Agraris". 

Setelah Rektor membuka acara tersebut dengan memukul kentongan dan diikuti oleh yang hadir disitu, Rektor berjalan turun dari panggung utama dengan performance art yang unik. Ketua panitia yang sudah berganti kostum membuka jalan dengan menyiram jalanan dengan gembor(seperti teko tapi besar) yang sudah diisi air menuju satu tempat. Disitu sudah siap petani dengan background pemandangan alam, sepeda dan padi. Setelah sampai disana, Rektor menyiram si petani dengan gembor. 

Hal itu mempunyai makna supaya kemarau panjang yang begitu dirasakan petani pada khususnya dan penduduk Indonesia pada umumnya segera berganti. Semoga hujan segera turun yang membawa barokah bagi seluruh makhluk di bumi.

[caption caption="Salah satu tarian yang bertema desa. Ft by Iwan"]

[/caption]

[caption caption="Anak-anak SD yang asik menggambar dengan kapur. (Dok.pri)"]

[/caption]

[caption caption="Lagi serius menghias memedi sawah. Ft by : Iwan"]

[/caption]

Dalam kegiatan Kampung Seni tersebut, diramaikan dengan stand-stand baik bazar maupun kuliner yang melibatkan Prodi-Prodi yang ada di Fakultas Seni Rupa dan Desain, kampung sekitar maupun masyarakat luas. Yang tak kalah menariknya ketika anak-anak SD berdatangan. Mereka menggambar apa saja di jalanan dalam lingkungan FSRD. Pemandangan yang tidak pernah ada sehari-hari. Ada juga anak-anak SD dan SMP yang ikut lomba mewarnai dan menghias memedi sawah (orang-orangan sawah). Lomba fotografi yang diikuti anak-anak SMU, lomba menghias stand bazar. Dan malamnya ada pemutaran film yang diprakarsai oleh mahasiswa-mahasiswi Prodi Televisi dan film, musik oleh DJ (alumi Prodi TV), musik. Beberapa pentas seni, Tai-Chi dan Liong juga ikut meramaikan kegiatan ini.

[caption caption="Salah satu stand yang ramai oleh pengunjung. Ft by : Iwan"]

[/caption]

[caption caption="Kolaborasi Tai-Chi dan Liong dibawah langit mendung. Ft. by : Iwan"]

[/caption]

Walaupun hari Jumat sore mendung gelap dan beberapa instalasi  ambruk akibat sapaan sang angin, namun hal itu tidak menyurutkan semangat panitia dan mahasiswa - mahasiswi FSRD untuk tetap menyemarakkan kegiatan tersebut.

 

Salam Ngampung...

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun