Mohon tunggu...
Eko Gondo Saputro
Eko Gondo Saputro Mohon Tunggu... Dosen - Dosen

Menjadikan menulis sebagai salah satu coping mechanism terbaik✨

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Mengenal E-Begging: Cara Mengemis di Era Digital

12 Februari 2023   14:46 Diperbarui: 3 Mei 2023   20:46 1783
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: discover.hubpages.com/money/How-To-Make-Money-Begging-Effectively

Kemajuan teknologi yang semakin pesat membuat pola kehidupan seseorang berubah dari tahun ke tahun. Perkembangan teknologi saat ini mengambil peran penting dalam kehidupan seseorang sehari-hari mulai dari pendidikan, kesehatan, bahkan hingga bisnis. Saat ini bahkan teknologi memiliki peran dalam memberikan kemudahan dalam kegiatan seseorang. 

Namun ini menjadi sebuah perdebatan, di mana teknologi tidak selalu memberikan kemudahan kepada seseorang dalam berbagai hal saja, tetapi dapat menciptakan masalah baru di dalam lingkungan sosial masyarakat yaitu masalah perilaku masyarakat. Aksesibilitas yang mudah terhadap teknologi juga membuat masyarakat rentan akan dampak negatif.  Ini dapat terjadi diakibatkan karena tidak adanya aturan tertentu dalam penggunaan teknologi sehingga dapat memungkinkan adanya penyalahgunaan penggunaan.

Salah satu penyalahgunaan penggunaan teknologi yang saat ini marak dilakukan adalah mengemis dengan memanfaatkan kemajuan teknologi digital atau biasa dikenal dengan istilah e-begging. Menurut urban dictionary e-begging adalah kondisi ketika seseorang meminta uang secara online kepada orang asing baik dalam jumlah yang sedikit maupun banyak tanpa memberikan manfaat bagi pemberi uang.  

Apa yang menyebabkan seseorang menggunakan teknologi sebagai media untuk meminta uang kepada orang lain?

Sumber:  cartoonstock.com/Brian Fray
Sumber:  cartoonstock.com/Brian Fray

Alasan terbesar seseorang melakukan penyalahgunaan teknologi untuk meminta uang kepada orang lain ada kondisi sosioekonomi. Menurut Cambridge dictionary, sosioekonomi adalah kondisi yang terkait dengan perbedaan di antara kelompok-kelompok masyarakat yang disebabkan oleh kondsisi keuangan mereka. Di mana ini akan memiliki hubungan yang erat dengan pendidikan, lapangan pekerjaan, dan pendapatan seseorang.

Pendidikan merupakan salah satu faktor penting yang kemudian akan menjadi sebuah efek domino terhadap kondisi sosioekonomi di suatu daerah. Ketika seseorang dapat memperoleh akses pendidikan yang baik, maka akan membentuk sebuah pola pikir yang lebih maju dan kreatif khususnya dalam usaha untuk memperoleh pendapatan. 

Melalui pendidikan juga akan memberikan multiplier effect terhadap kondisi pekerjaan dan pendapatan seseorang. Namun ini semua ini tidak serta merta dapat terjadi dengan mudah seperti kerangka teori diatas, tetapi semua elemen-elemen ini akan berhasil dan dapat memberikan kesejahteraan bagi masyarakat apabila pemerintah turut ikut serta dalam mewujudukannya.

Tidak hanya itu, kondisi sosioekonomi seseorang yang tidak di dukung dengan pendidikan yang baik juga mempengaruhi kondisi mental seseorang khususnya dalam persepsi mereka terhadap “uang”. Seperti penelitian yang dilakukan oleh Anuj.K Shah dkk tentang uang di dalam kehidupan mental masyarakat miskin. Salah satu poin penelitiannya adalah tentang respon masyarakat miskin terhadap kondisi kelangkaan (kemiskinan).

Kondisi yang memungkinkan dapat memberikan pengaruh terhadap bagaiamana persepsi dan cara pandang mereka terhadap dunia. Sehingga pola pikir masyarakat miskin secara alami akan berevolusi. Di mana mereka akan memikirkan berbagai cara untuk mendapatkan uang dan memenuhi kebutuhan hidupnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun