Mohon tunggu...
salsabila
salsabila Mohon Tunggu... Administrasi - sastar.id

memaknai setiap arti kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mengenal Lebih Jauh Organisasi Massa dan Permasalahan Sosial yang Ditimbulkannya

6 Agustus 2022   18:26 Diperbarui: 6 Agustus 2022   18:31 1632
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Organisasi Massa atau yang biasa kita kenal dengan singkatan Ormas ini sebenarnya sudah ada sejak jaman dahulu, khususnya di Indonesia sendiri Organisasi Massa ini sudah ada sejak masa kolonial Belanda. Organisasi Massa di Indonesia ini ada beberapa bagian, yaitu Ormas Agama, Ormas Adat/Budaya, dan Ormas Nasional.

Tujuan dibentuknya Organisasi ini ialah sebagai tempat atau wadah untuk meningkatkan partisipasi masyarakat Indonesia dalam rangka menjaga kedaulatan Negara Indonesia.

Merunjuk pada tujuan dibentuknya Organisasi Massa (ORMAS), oleh karena itu Organisasi Massa ini berfungsi sebagai sarana untuk pemberdayaan masyarakat, pemenuhan pelayanan sosial, penyalur aspirasi masyarakat, dan sebagai sarana partisipasi masyarakat terhadap pemeliharaan, pelestarian, dan untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa dan Negara.

Kita mengenal ada banyak sekali Organisasi Massa yang ada di Indonesia, contohnya dari Ormas Agama Islam ada Nadlatul Ulama, Muhammadiyah dan sebagainya. Organisasi ini dibuat sebagai tempat berkumpul dan sebagai tempat penyiaran Agama Islam sesuai dengan yang diyakininya. 

Dan juga Organisasi Kemasyarakatan yang dibuat sebagai tempat untuk penyaluran aspirasi masyarakat dengan memberikan pelayanan kepada masyarakat sebagai bentuk kegiatan sosialnya.

Akan tetapi saat ini banyak sekali Organisasi Massa yang tidak sesuai dengan tujuan awal dibentuknya Organisasi tersebut, sehingga fungsi dari Organisasi tersebut pun tidak terjalankan sebagaimana mestinya. Khususnya pada Organisasi Massa kemasyarakatan, yang dimana saat ini banyak sekali menuai pelanggaran. 

Contohnya banyak sekali kasus pelanggaran yang dibuat oleh sejumlah Organisasi Massa Kemasyarakatan saat ini, seperti bentrok antar Ormas, dan juga berbagai pungutan liar yang dilakukan oleh sejumlah oknum yang mengatasnamakan Ormas.

Hal ini yang menjadi keluh kesah masyarakat Indonesia pada saat ini, karena dengan hadirnya berbagai Ormas ini membuat ketenangan masyarakat terganggu. 

Hadirnya Organisasi Massa saat ini bukan lagi sebagai penyaluran aspirasi masyarakat terhadap kedaulatan Negara melainkan sudah menjadi ajang perebutan kekuasaan dan perebutan wilayah antar Organisasi itu sendiri. Padahal yang merasakan dampak dari hal itu ialah masyarakat setempat.

Memang tidak semua Organisasi Massa Kemasyarakatan seperti itu, akan tetapi karena ada beberapa oknum Ormas yang melakukan berbagai pelanggaran itu, sehingga pandangan masyarakat pun jadi seperti itu pula terhadap Organisasi Massa saat ini.

Kasus bentrok antar Ormas yang sering terjadi akhir-akhir ini tepatnya berada dikota Bogor, yang dimana memang di setiap wilayah kota ini terdapat Organisasi Massa Kemasyarakatan. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun