Selalu Mayoritas | #391
Kebal dan bebal bedanya tidak tebal
Begitulah sejarah dan hukum komunitas
Di setiap zaman selalu ada orang bebal
Dan sialnya, jumlahnya selalu mayoritas
Jakarta, 09 Agustus 2023/ 22 Muharram 1445H, Rabu
*-*-*
Kehidupan Berbinar | #392
Siklus purnama
Rembulan bersinar
Merawat irama
Kehidupan berbinar
Jakarta, 09 Agustus 2023/ 22 Muharram 1445H, Rabu
*-*-*
Mengemis Salut | #393
Kue kelepon
Kelapa parut
Berharap respon
Mengemis salut
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!