Mohon tunggu...
Ryan P. Putra
Ryan P. Putra Mohon Tunggu... Lainnya - Kupu-Kupu Kayu

Pemuda yang bercita-cita menjadi Spiderman dan penikmat kartun Spongebob. Saat SMA menjadi 'Kelinci Percobaan' Kurikulum 2013 atau K-13.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Jika Surabaya Turun Hujan, Apa yang Akan Dilakukan ABG di Surabaya?

20 September 2021   16:49 Diperbarui: 20 September 2021   17:09 515
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Gambar: asset.kompas.com

Pernakah kita terbayang bagaimana jika Indonesia lebih khususnya di Surabaya di guyur hujan salju? Untuk Indonesia, mungkin beberapa daerah di dataran tinggi pernah hujan salju beberapa waktu lalu. Lalu untuk di dataran rendah seperti Surabaya, mungkinkah salju akan turun? Sebenarnya, mungkin saja apabila Tuhan berkehendak. Jika salju turun, apa yang akan dilakukan para ABG di Surabaya?

Salju dapat turun di bumi dikarenakan beberapa proses di langit yang sekiranya tidak akan saya bahas disini, karena sejujurnya saya bukan ahli BMKG yang mampu menjelaskan secara rinci proses turunnya salju. Yang saya tahu di internet atau di televisi, bahwa salju ialah benda putih yang menyenangkan. Kok bisa?

Saya mengetahui itu dari ungkapan Patrick Star dalam kartun Spongebob Squarepants pada salah satu episode yang menceritakan Spongebob dan Patrick terjebak di rumah Sandy yang sedang diguyur salju. Kemudian mereka berdua menyabuti bulu di tubuh Sandy dengan isolasi untuk membuat tubuh mereka tetap hangat.

Mungkin, seperti inilah yang dilakukan ABG di Surabaya jika diguyur salju.

1. Banyak Konten di Tiktok maupun Instagram

Tidak bisa dipungkiri lagi jika ABG di Surabaya berlomba-lomba membuat konten di Tiktok atau Instagram dengan hal yang berhubungan dengan salju. Entah konten membuat bola atau boneka salju, bahkan perang salju antar tetangga. Tanpa prediksi yang kuat, bahwa ABG membuat konten seperti itu pasti terjadi. Mengingat ABG saat ini dikenal dengan 'ABG Zaman Now'. Tahu sendirilah maksudnya apa itu.

2. Memborong Pentol atau Sempol

Kondisi hujan di Surabaya pun paling enak menikmati pentol atau sempol yang masih hangat. Karena hal itu bisa membuat tubuh menjadi hangat. Apalagi jika Surabaya turun salju. Dua kudapan tersebut memang cocok dimakan saat turun salju. Mengingat para ABG yang sering bersama-sama ketika akan melakukan sesuatu, maka dipastikan akan memborong pentol atau sempol untuk dinikmati bersama teman-temannya

3. Lebih Memilih Tidur Daripada Bucin

Tidak hanya di Surabaya saja, dimanapun daerah jika terguyur salju yang dingin lebih memilih untuk tidur di rumah. Untuk para ABG di Surabaya, pastinya lebih asyik tidur di rumah daripada bucin di luar rumah beserta doinya. Bisa juga bucin via daring menggunakan ponsel mereka masing-masing. Tetapi, lebih enak tidur daripada bucin dengan doi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun