Mohon tunggu...
Rustian Al Ansori
Rustian Al Ansori Mohon Tunggu... Administrasi - Menulis kehidupan, Menghidupkan tulisan

Pernah bekerja di lembaga penyiaran, berdomisili di Sungailiat (Bangka Belitung)

Selanjutnya

Tutup

Kurma

Pawai Taaruf Bentuk Kegembiraan Masyarakat Menyambut Ramadhan 1439 H di Sungailiat

15 Mei 2018   19:39 Diperbarui: 15 Mei 2018   20:18 1092
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Peserta pawai ta'aruf di Sungailiat (dok Humas bangka)

Persiapan awal Ramadahan 1439 Hijriah di kabupaten Bangka, terlihat di masjid - masjid para pengurus masjid dan masyarakat setempat membersihkan masjid untuk persiapan pelaksanaan sholat tarawih dan sholat wajib lainnya.

Para pengurus masjid telah mendandani masjid agar tampak lebih bersih dan indah sehingga saat pelaksanaan ibadah pada bulan Ramdhan jemaah akan terasa nyaman sehingga khusuk dalam menjalanan ibadah. 

Selain di masjid juga lembaga pendidikan Islam menggelar hal serupa. Seperti yang dilakukan di madrasah Tarbiyatul Hidayah Sungailiat. Lembaga pendidikan yang berdiri sebelum Indonesia merdeka ini yakni sekitar tahun 1920an, juga akan menggelar sholat Tarawih yang akan diikuti warga di sekitar jalan Al Hidayah Sungailiat, para alumni, santri dan juga ustadz dan ustadzah. Hal ini sudah berlangsung lama dilakukan pengasuh madrasah jauh sebelumnya 

Tak kalah sibuknya menyambut awal Ramadhan yakni para ibu rumah tangga, yang telah mempersiapkan berbagai kebutuhan pokok. Diantaranya mempersiapkan beras, gula pasir, terigu, dan lain - lain. 

Hasil pemantauan Tim Pengendalian Inflasi Daerah ( TPID ) Kabupaten Bangka  yakni sejumlah harga barang kebutuhan pokok sudah mulai naik, namun ada barang kebutuhan pokok yang tetap stabil seperti beras, gula pasir, terigu, berbagai jenis kacang - kacangan dan sayur - sayuran.

Seperti beras RM 15 kg per karung Rp 176 ribu, RM 10 kg Rp 126 ribu, RM 5 kg Rp 61 ribu, beras 118 10 kg Rp 126 ribu dan Sendok Emas 10 kg Rp 100.000,-. Namun harga Telur ayam sudah mulai naik mencapai Rp 1.600 /butir, serta daging ayam juga sudah mulai naik antara Rp 38 ribu - Rp 40 ribu/kg.

Aktifitas di pasar - pasar di kabupaten Bangka, diantaranya pasar Kite Sungailiat, Pasar Belinyu dan pasar Kenanga  meningkat menjelang awal Ramadhan. Ummat Islam di kabupaten Bangka sudah terlihat aktifitas kesiapannya menyambut Ramdhan 1439 Hijriah. Namun sebagian besar warga di kabupaten Bangka tetap menunggu keputusan pemerintah tentang awal Ramadhan.

Kendati belum ada keputusan Pemerintah Pusat tentang awal Ramdahan, Pemerintah Kabupaten Bangka sudah mempersiapkan masuknya awal Ramadhan dengan menyambut kedatangan bulan suci itu dengan penuh suka cita melalui pawai ta’aruf.

Pelajar SD doantara peserta pawai ta'aruf di Sungailiat. kabupaten Bangka (dok. Humas Bangka)
Pelajar SD doantara peserta pawai ta'aruf di Sungailiat. kabupaten Bangka (dok. Humas Bangka)
Plt Bupati Bangka Rustamsyah menyampaikan sambutan saat melepas peserta pawai ta'aruf (dok. Humas Bangka)
Plt Bupati Bangka Rustamsyah menyampaikan sambutan saat melepas peserta pawai ta'aruf (dok. Humas Bangka)
Plt Bupati Bangka Rustamsyah melepas peserta pawai ta’aruf menyambut bulan suci Ramadan 1439 Hijriah, Selasa (15/4) di jalan A. Yani di depan rumah dinas Bupati Bangka. Para peserta pawai ta’aruf dengan berjalan kaki melalui rute yakni dari jalan A. Yani, Jalan Jendral Sudirman, Jalan Imam Bonjol dan berakhir di Jalan A. Yani.

Pawai ta’aruf diikuti pelajar, remaja masjid, ormas Islam dan masyarakat, dimaksudkan untuk menyebarkan syiar Islam khususnya akan datangnya bulan suci Ramadhan.

Kesempatan itu Rustamsyah menyampaikan rasa syukurnya karena kembali tahun ini bisa bertemu dengan bulan suci Ramadhan.

Diharapkannya ummat Islam yang menjalan ibadah puasa Ramadhan dapat melaksanakan kewajibannya, sehingga dapat meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT.

“ Saya atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Bangka mengucapkan selamat menjalan ibadah puasa, semoga amal ibadah kita mendapatkan pahala dan ridho dari Allah Subhanahuwataalah,” ujar Rustamsyah.

Selain itu ia juga mengharapkan selama bulan suci Ramadhan kondisi keamanan dan ketertiban di kabupaten Bangka tetap tertib dan aman.

“ Mari kita jaga keamanan dan ketertiban di kabupaten Bangka sehingga pelaksanaan ibadah puasa selama Ramadhan dapat berjalan dengan lancar,” jelasnya.

Pelepasan peserta pawai ta’aruf juga dihadiri Ketua MUI Kabupaten Bangka, Kepala Kantor Kementerian Agama kabupaten Bangka, pimpinan ormas Islam dan Kepala OPD di lingkungan Pemkab Bangka.

Ketua MUI Kabupaten Bangka Saipul Zuhri mengibarkan bendera start pembeberangkan peserta pawai Ta'aruf (dok. Humas Bangka)
Ketua MUI Kabupaten Bangka Saipul Zuhri mengibarkan bendera start pembeberangkan peserta pawai Ta'aruf (dok. Humas Bangka)
Para pejabat Pemkab Bangka turut menyaksikan pawai ta'aruf (dok. Humas Bangka)
Para pejabat Pemkab Bangka turut menyaksikan pawai ta'aruf (dok. Humas Bangka)
Sementara itu selama bulan suci Ramadhan, Plt Bupati Bangka bersama kepala OPD dilingkungan Pemkab Bangka akan melakukan safari Ramadhan di sejumlah masjid dalam wilayah kabupaten Bangka pada siang dan malam hari.

Kepala Bagian Kesra dan Kemasyarakatan Setda Bangka H. Rahmani menjelaskan, dalam safari Ramdhan akan diisi dengan ceramah agama, serta pemberian santunan kepada anak yatim piatu, lansia dan fakir miskin serta bantuan untuk masjid yang dikunjungi.

Ramadhan merupakan bulan spesial bagi ummat Islam di kabupaten Bangka dengan mempersiapkan secara khusus kedatangan bulan suci ini. Hal ini menunjukkan kegembiraan ummat Islam menyambut bulan suci Ramadhan. Semoga Ramadhan semakin meningkatkan imam dan taqwa ummat.

Marhaban ya Ramadhan.

Salam dari pulau Bangka.

Rustian al Ansori

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun