Mohon tunggu...
Ronny Rachman Noor
Ronny Rachman Noor Mohon Tunggu... Lainnya - Geneticist

Pemerhati Pendidikan dan Budaya

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Covid-19 Mulai Menulari Hewan, Apa yang Harus Kita Lakukan?

5 Mei 2021   08:11 Diperbarui: 6 Mei 2021   09:12 2538
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penularan Covid-19 sudah merambah ke hewan. Photo: Getty Images

Pandemi Covid-19 setelah berkecamuk selama  lebih dari 1 tahun dan belum juga menunjukkan tanda tanda mereda.

Sampai dengan tanggal 4 Mei 2021 lalu berdasarkan data resmi yang dikeluarkan olhe WHO ada sebanyak  153.187.889 kasus COVID-19 yang dikonfirmasi, termasuk 3.209.109 kematian yang dilaporkan ke WHO.

WHO juga mengeluarkan data hingga 4 Mei 2021, total 1.047.709.623 dosis vaksin telah diberikan.

Disamping data yang terus melonjak ini ada kekhawatiran baru bahwa Covid-19 telah mulai merambah ke hewan.

Hari ini diberitakan ada 8 singa penghuni di Taman Zoologi Nehru, India  terpapar Covid-19

Sejak mulai merebaknya Covid-19 para pakar kesehatan memang sudah mengkhawatirkan bahwa cepat atau lambat hal ini akan terjadi.

Sampai saat ini para ilmuwan  mengatakan saat ini tidak ada bukti bahwa hewan memainkan peran penting dalam menyebarkan penyakit kepada manusia, namun data di lapangan menunjukkan bahwa telah terjadi penularan  covid-19  pada berbagai spesies di seluruh dunia seperti  anjing, kucing, kera dan cempelai (mink).

Kasus penularan Covid-19 pada kucing dan anjing telah dilaporkan di beberapa negara. Kasus pertama positif covid-19 di dunia pada anjing dilaporkan terjadi di Hongkong, sedangkan Kasus pertama kucing yang dites positif terjadi di Inggris pada bulan Juli 2020 lalu.

Peristiwa  ini tergolong sangat langka, dengan hewan yang terinfeksi hanya menunjukkan gejala klinis ringan dan pulih dalam beberapa hari.

Kasus penularan Covid-10 juga terjadi pada  beberapa hewan di kebun binatang.

Kasus pertama yang terjadi di Amerika terjadi pada seekor harimau di Kebun Binatang Bronx di New York. Belakangan dinyatakan bahwa delapan gorila di Kebun Binatang San Diego di California positif Covid-19.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun