Mohon tunggu...
Rotary Bintaro
Rotary Bintaro Mohon Tunggu... -

Specialist AC Mobil

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

Inilah Cara Bagaimana Merawat Extra Fan yang Benar

2 Juni 2018   14:51 Diperbarui: 2 Juni 2018   15:26 2568
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi Pribadi

Kita mungkin beranggapan kalau letak komponen ac yang berdekatan dapat menambah suhu udara di dalam kabin. Benarkah? Tentu saja tidak! Malah dekatnya jarak antara komponen ac yang satu dengan yang lainnya dapat memicu udara panas di dalam kabin. Kenapa? Ketika extra fan tidak mampu menghisap dan menghembuskan udara dingin dari luar, suhu kondensor akan otomatis meningkat. Peningkatan suhu inilah yang diserap cepat oleh bagian radiator, sehingga mesin mobil overheating.

Kalau mesin mobil overheating, apa langkah yang dapat Anda lakukan? Silahkan matikan ac milikmu. Diamkan mobil kira-kira 10 -- 15 menitan. Kenapa dimatikan? Karena kinerja dari ac mobil akan berpengaruh otomatis ke bagian mesinnya. Apabila dibiarkan terus-menerus, yang ada mesin dan ac mobil akan korslet dan tidak dapat berfungsi lagi.

Berapa lama waktu untuk mematikan ac mobil sebenarnya menyesuaikan saja. Kalau ternyata mesin mobil kembali normal dalam waktu 5 menit saja, Anda diperbolehkan menghidupkan kembali ac tersebut dan rasakan hembusan udara sejuk yang dikeluarkan.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi
Bagaimana Cara Merawat Extra Fan yang Benar?

1. Merawat Air Radiator

Seperti yang sudah dijelaskan di paragraf ketiga, air radiator dapat digunakan untuk mengetahui bekerja atau tidaknya extra fan. Pada saat air radiator rusak, kita tidak dapat lagi mengetahui apakah extra fan berfungsi atau mati. Alhasil, pembongkaran pun perlu dilakukan untuk memastikan kinerja dari extra fan.

Pengecekan extra fan terus-menerus tentu menguras energi. Belum lagi kemungkinan rusaknya komponen ac lainnya akibat keteledoran kita. Daripada terlalu beresiko, sebaiknya bawa mobilmu ke bengkel saat sesuatu terjadi pada air radiatornya.

2. Menambah Air Radiator Secara Rutin

Radiator ac dapat bekerja dengan baik jika didukung oleh air radiator yang cukup. Saat air radiatornya habis, kebanyangkan betapa sulitnya radiator ac bekerja. Agar kinerja radiator tetap prima, alangkah baiknya jika Anda selalu mengisi air radiator secara rutin. Anda bisa menyiapkan botol khusus air radiator di pojok mobil. Pastikan botolnya berisi ya bukan kosong.

3. Lakukan Pengecekan Suhu atau Temperatur

Kalau boleh jujur, terkadang kita lupa untuk memperhatikan suhu atau temperatur mesin. Kita berkendara seenaknya saja tanpa memperhatikan sejauh mana mesin tersebut bekerja untuk menempuh jarak yang kita capai saat ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun