Mohon tunggu...
Rossa Fitria Halim
Rossa Fitria Halim Mohon Tunggu... Mahasiswa - Seorang mahasiswa

Be yourself dan jangan lupa bahagia

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

TIK Dihapus dari Kurikulum 2013? Mahasiswa Mengajak Para Siswa Belajar Microsoft Excel

31 Juli 2021   10:34 Diperbarui: 31 Juli 2021   10:57 404
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Purwodinatan, Semarang (31/07/2021). Mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) sempat dihapus ketika pemerintah menerapkan kurikulum 2013 dan hanya dijadikan sebagai ekstrakulikuler atau bimbingan saja. Hal ini menyebabkan timbulnya masalah baru, salah satunya siswa menjadi tidak siap menyambut era digital karena kurangnya pengetahuan tentang informasi perkembangan teknologi. Selain itu semenjak pandemi COVID-19 berlangsung, proses pembelajaran dilakukan di rumah masing-masing. Namun tidak semua siswa memiliki fasilitas komputer lengkap dan layak digunakan untuk proses pembelajaran.

Pada minggu ketiga kegiatan TIM II KKN UNDIP, Rossa Fitria Halim (20) melaksanakan kegiatan Program Monodisiplin dengan tema "Implementasi Software Microsoft Excel bagi Siswa Sekolah Menengah Pertama". Program ini bertujuan untuk mengajarkan dan melatih para siswa dasar penggunaan Microsoft Excel. Program ini berlangsung pada tanggal 19 Juli 2021 dan dihadiri poleh siswa kelas IX-A, IX-B, dan IX-C dari SMP Negeri 38 Semarang. Kegiatan ini dilakukan melalui media online atau menggunakan Google Meet.

Selain menerangkan Microsoft Excel secara singkat, penulis tidak lupa memberikan modul berupa e-book atau electronic book kepada para siswa. Hal ini bertujuan agar dapat mempermudah kegiatan belajar mengajar dan agar para siswa dapat mempelajarinya lebih lanjut. Menurut Pak Yogi, salah satu guru TIK di SMP Negeri 38 Semarang menyambut positif adanya pelatihan Microsoft Excel. Begitu pula dengan para siswa antusias bertanya dan memberi tanggapan mengenai pelatihan Microsoft Excel. Setelah mengikuti pelatihan, para siswa diharapkan untuk mengisi latihan soal tentang Microsoft Excel yang telah dipelajari dan mengisi kuesioner sebagai bahan evaluasi penulis.

Meskipun dilakukan dengan waktu yang singkat dan media yang terbatas, penulis berharap para siswa menjadi lebih paham mengenai Microsoft Excel dan lebih tertarik mempelajari lebih lanjut.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun