Mohon tunggu...
Roselina Tjiptadinata
Roselina Tjiptadinata Mohon Tunggu... Perencana Keuangan - Bendahara Yayasan Waskita Reiki Pusat Penyembuhan Alami

ikip Padang lahir di Solok,Sumatera Barat 18 Juli 1943

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Sopan Santun yang Kaku

12 Januari 2023   04:00 Diperbarui: 12 Januari 2023   04:32 670
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
berbincang bincang sewaktu makan. dok pribadi

Akibatkan Acara Makan Bersama Jadi Tak Bermakna

Menjadi suatu tradisi dalam masyarakat, yang tidak tertulis tetapi dipatuhi bersama. Misalnya kalau sesama orang Padang, saling bertemu di negeri orang,maka saling bertegur sapa dilakukan dalam bahasa Padang . Tidak ada aturan tertulis. Tapi bila dilanggar, akan mendapatkan stigma negatif " Baru keluar negeri sudah lupa bahasa daerah " 

Begitu juga dalam hal makan bersama keluarga Bagi  kebanyakan orang kalau waktu makan dilarang berbicara ,apa saja .Semua selesai makan baru boleh dibicarakan . Ada juga aturan yang mengharuskan supaya Ayah  yang sudah bersusah payah cari uang makan terlebih dahulu. Selesai ayah makan baru anak anak boleh makan. Tentu saja kita tidak berhak menilai tradisi orang lain . 

Tapi untuk mengadopsi tradisi yang ada dalam masyarakat,itu adalah hak kita. Mana yang baik untuk ditiru dan mana yang tidak pas dengan kepribadian kita ,diabaikan. Karena mana yang baik bagi orang lain belum tentu baik juga bagi kita 


makan bersama sahabat. dok pribadi
makan bersama sahabat. dok pribadi

Kebiasaan  kami

Bagi kami semua hal tersebut bukanlah suatu keharusan yang perlu dilaksanakan. Kalau kami sedang makan bisa saja ada yang berbicara mengenai sesuatu yang perlu disaampaikan. Atau sesuatu yang harus diketahui oleh kami semua. Jadi tidak ada larangan untuk berbicara sewaktu makan.

 Juga bagi kami makan bersama secara serentak, baik itu kakek nenek ,anak, mantu cucu dan lainnya boleh bersama  sekaligus. Tanpa ada aturan yang mana didahulukan. Kebiasaan ini berlaku bagi kami sejak dulu sampai sekarang. Tentu saja tetap ada norma kesantunan yang tetap dijaga . Misalnya tidak berbicara dengan mulut penuh berisi makanan. Tidak mrnggunakan sendok yang sudah digunakan untuk mengambil masakan yang dihidangkan untuk bersama.

makan bersama keluarga. dok pribadi
makan bersama keluarga. dok pribadi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun