Mohon tunggu...
Roselina Tjiptadinata
Roselina Tjiptadinata Mohon Tunggu... Perencana Keuangan - Bendahara Yayasan Waskita Reiki Pusat Penyembuhan Alami

ikip Padang lahir di Solok,Sumatera Barat 18 Juli 1943

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Menuai Apa yang Kami Tabur (Seri 117)

29 Juni 2021   04:37 Diperbarui: 29 Juni 2021   04:40 348
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
berfoto dipinggir danau Illawara (dok pribadi)

Danau Lake Illawara dilengkapi dengan restoran dan hotel yang berjejer disana ditambah club Wundang yang bertuliskan ”ALL VISITORS WELCOME” juga dilengkapi dengan tempat pakir yang luas dan gratis seperti yang sudah ditulis diatas. 

Menjaga Kebersihan Lingkungan
Menjaga Kebersihan Lingkungan
Di tepi pantai terlihat ada pondok pondok tempat untuk istirahat dengan tidak ketinggalan tungku tungku gas untuk memasak .

Pondok pondo untuk istirahat (dok pribadi)
Pondok pondo untuk istirahat (dok pribadi)
Semua ini disediakan pemerintah setempat yang bisa dipakai gratis oleh pengunjung. Yang penting diingat setelah selesai harus dibersihkan seperti semula agar bisa dipakai orang lain lagi. 

Dan merupakan suatu hal yang membuat kami salut belum pernah kami temui tungku yang ditinggalkan dalam kondisi kotor. Agaknya sudah mendarah daging bagi warga disini bahwa menjaga kebersihan lingkungan adalah tugas bersama. 

tungku gas untuk memasak (dok pribadi)
tungku gas untuk memasak (dok pribadi)
Kran air minum

Semua daerah wisata disini menyediakan kran air layak minum tanpa dimasak tentu dengan gratis. Jadi bila mau berhemat tidak perlu ke restoran menghabiskan sekian puluh  dolar. Bawa saja keperluan memasak dan bahan yang akan dimakan semua bisa dimasak disini dan air juga ada jadi hemat dan meriah.

Boat ,dimana seorang sedang memancing ikan (dok pribadi)
Boat ,dimana seorang sedang memancing ikan (dok pribadi)
Bila ingin keliling danau bisa sewa Boat dan kalau mau memancing juga bisa ada alat pancing yang penting ada Lisence dan ikan tidak semua boleh dibawa pulang harus sesuai dengan ukurannya .

Kesimpulan:

Berekreasi di danau Illawara membuat pikiran yang sumpek jadi tenang.Udara yang sejuk  dan pemandangan indah merupakan petanda  lokasi dimana pengunjung bisa makan enak ditepi danau 

Beginilah cara kami berdua menikmati hari hari kami dengan penuh rasa syukur Tak terhitung kalinya kami berdua membuktikan bahwa untuk menghadirkan kebahagiaan dalam diri sesungguhnya sangat sederhana. Hati yang dipenuhi rasa syukur menyebabkan setiap sentuhan kecil sudah mampu menghadirkan kebahagiaan 

29 Juni 2021.

Salam saya,

Roselina

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun