Mohon tunggu...
Roselina Tjiptadinata
Roselina Tjiptadinata Mohon Tunggu... Perencana Keuangan - Bendahara Yayasan Waskita Reiki Pusat Penyembuhan Alami

ikip Padang lahir di Solok,Sumatera Barat 18 Juli 1943

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Menuai Apa yang Kami Tabur (Seri 50)

25 Maret 2021   04:36 Diperbarui: 25 Maret 2021   05:11 438
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
berfoto di daerah sekitar menara Eiffel(dok pribadi)

 Menikmati  Pesona Paris

Suatu hari diakhir Pebuari  tahun 2011, Putra kami yang kedua Irwan mengatakan pada kami : "Ma,Pa,saya ada belikan tiket promo untuk papa mama berikut akomodasi di hotel dengan tujuan Paris dan Jepang"  Tapi hanya 5 hari dan paket ini tidak termasuk makan pagi. Bagaimana apa mam dan papa mau ?kalau ya uruslah visa sekarang"

Kami dihadiahkan  tiket promosi dari maskapai penerbangan  Air Asia   ,berikut penginapan sudah termasuk kedalam biaya tiket,untuk ke Tohoku di Jepang dan Paris di Perancis 

Tidak Semua Hal Terjadi Sesuai Rencana 

Keberangkatan ke Jepang tanggal 10 Maret 2011 dan ke Perancis tanggal 6 April 2011.Maka kami segera mengurus Visa untuk bisa ke  Jepang terlebih dahulu .Tetapi ternyata mengurus Visa ke Jepang mengalami keterlambatan , sehingga kami batal ke Tohoku  Karena merupakan tiket promo khusus ,sudah dicantumkan :"Not refundable " Berarti tiket hangus dan tidak ada pengembalian dana. Kami sangat menyesal Apalagi tiket promo tersebut merupakan hadiah dari anak kami. Tapi mau apalagi ya selain dari menerima kenyataan bahwa tidak semua terjadi sesuai rencana kita 

Ternyata Terjadi Tsunami 

Tapi pada tanggal 11 Maret 2011 kami mendengar berita di TV Tsunami terjadi di Tohoku Jepang .

Bersyukur sekali lagi kami karena visa tidak keluar,apa jadinya bila kami mendapat visa dan berangkat ke Tohoku?Bisa dibayangkan .Jadi tiket hangus tidak seberapa dibandingkan kejadian yang akan menimpa kami kalau jadi ke Jepang.Kami bersyukur masih diberi kesempatan untuk hidup didunia ini.

Mengurus Visa  Schengen Tidak Serumit Visa ke Jepang. 

Mengurus visa ke Eropa tidak serumit ke Jepang,kami mendapatkan visa dari tgl 6 April selama 2 minggu. Kami berangkat tanggal 6 April 2011 menuju Paris .Di Paris kami menginap di Hotel Metropol .

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun