Mohon tunggu...
Rochmah Khoirunnisa
Rochmah Khoirunnisa Mohon Tunggu... Administrasi - Rknisa

Mahasiswi Universitas Muhammadiyah Malang

Selanjutnya

Tutup

Money

Dampak Relokasi Pasar Ngawi terhadap Pendapatan Masyarakat di Era Covid-19

22 November 2020   11:28 Diperbarui: 22 November 2020   11:34 74
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ngawi,  Usaha revitalisasi pasar besar Kabupaten Ngawi sudah direncanakan  sejak dulu namun baru  direalisasikan. Proses pembangunan keseluruhan akan di laksanakan pada bulan Oktober2020 berdasarkan rapat koordinasi bersama, usaha tersebut pastinya sudah mendapatkan persetujuan dari berbagai pihak salah satunya dari pedagang asli pasar Ngawi. 

Asumsi para pedagang menghasilkan kabar baik. Kondisi pasar besar Ngawi dinilai perlu segera ada perbaikan, karena sejak dibangun pada tahun 1991 lalu belum ada rehabilitasi sama sekali dan Pemkab Ngawi berencana dengan adanya perbaikan infrastruktur di pasar dapat mendongkrak perekonomian masyarakat.

Pemerintah Kabupaten Ngawi meluncurkan berbagai cara agar pada saat  proses pembangunan berlangsung, para pedagang masih bisa melakukan aktivitas berdagang  sebagai mata pencarian. 

Dalam proses tersebut tidak bisa dipungkiri bahwa kita masih di masa pandemi yang tentunya sangat berdampak pada perekonomian pendapatan pedagang dan ditambah proses relokasi pasar. Meskipun lapak relokasi sudah di bagi, masih banyak pedagang yang belum mendapatkan slot relokasi karena masih terbatas tempat.

Berdasarkan hasil rapat perencanaan rencana relokasi untuk pedagang akan dibagi berdasarkan produk yang diperjual belikan yang gunanya agar tidak membingungkan bagi pelanggan tersebut. 

Pemerintah juga sudah menyediakan tempat yang nantinya akan ditempati oleh pedagang, namun masih banyaknya pelanggan yang bingung mencari pedagang karena  beberapa pedangang tidak menempati lapak yang sudah dibagi.

Di masa pamdemi covid-19  ini pemerintah berupaya tetap menjaga perekomian masyarakat agar tetap stabil meski mengalami penurunan sejak munculnya wabah yang membuat masyarakat masih merasa takut untuk pergi kepasar , pemerintah  juga akan menerapkan physical distancing sebagai upaya mematuhi protocol kesehatan. Serta diharapkan pula bagi pedagang agar tetap selalu  waspada pada masa ini meskipun pasar sedang di relokasi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun