Mohon tunggu...
Bung Rizma
Bung Rizma Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Football Blogger - www.pengamatbola.id dan channel YouTube Bung Rizma

Blogger Pengamat Sepakbola sejak 2012 di blog www.pengamatbola.id. Analis Bola dalam program Football Insight di Berita Satu TV selama 5 tahun (2014 - 2019). Top ten Football Analyst di UC News tahun 2017. Analis di website sponsor salahsatu klub Liga Indonesia pada tahun 2015 dan 2019. Untuk kerjasama hubungi WA 081282126529 Saya pernah rutin tampil sebagai Analis dalam Program Football Insight yang tayang di Berita Satu TV selama 5 tahun (2014 - 2019) Semua ulasan saya bisa dibaca di Blog pengamatbola.id atau ditonton di channel YouTube Bung Rizma

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Tanpa Kontribusi dalam 4 Laga Terakhir, Performa Bruno Fernandes Menurun?

28 Januari 2021   20:44 Diperbarui: 28 Januari 2021   20:52 82
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bola. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Kekalahan mengejutkan Manchester United (MU) di kandang sendiri dari Sheffield United tampaknya menjadi tamparan keras bagi klub yang bermarkas di Old Trafford itu. Sempat diliputi euforia berkat keberhasilan menempati posisi puncak klasemen pertama kali sejak ditinggal Sir Alex Ferguson, MU tersadarkan bahwa perjalanan masih panjang.

MU sebaiknya benar-benar menjadikan kekalahan dari Sheffield United sebagai pelajaran berharga. Salahsatu pelajaran berharga yang bisa dipetik adalah agar MU mengurangi "ketergantungan" mereka kepada Bruno Fernandes.

Sebagai catatan, sudah empat laga Liga Inggris berlalu dan Bruno sama sekali tidak menyumbangkan satu pun gol dan assist. Kondisi jelas merupakan sebuah kemunduran.

Pasalnya sejak hadir di MU Januari tahun lalu, Bruno dengan segera menjelma menjadi bintang andalan. Pria Portugal itu tercatat sudah membuat 28 gol dan 18 assist untuk MU.

Catatan tersebut membuatnya menjadi pencetak gol dan assist terbanyak bagi MU di Liga Inggris. Penurunan performa Bruno dalam 4 laga terakhir Liga Inggris patut diwaspadai Ole Gunnar Solskjaer.

Bila ingin tetap konsisten berada di jalur perebutan gelar juara, skuad MU tidak bisa lagi hanya mengandalkan Bruno. Rasanya aneh juga bila lini serang MU mengandalkan seorang gelandang serang untuk urusan mencetak gol.

Marcus Rashford, Anthony Martial dan Edinson Cavani harus dioptimalkan Ole. Gelandang serang lain seperti Juan Mata dan Mason Greenwood bisa jadi opsi dikala pemain-pemain lawan mungkin sudah lebih antisipatif terhadap Bruno Fernandes.

Memajukan Paul Pogba lebih kedepan sebagai gelandang serang juga bisa menjadi alternatif bila Bruno masih belum bisa bangkit dari penurunan performa. Singkat cerita, MU jangan hanya bergantung pada Bruno seorang.

Titel juara dimenangkan tim, bukan diraih oleh individu. Ole musti memaksimalkan potensi skuad yang dimilikinya dan jangan hanya berfokus pada kinerja Bruno saja.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun