Mohon tunggu...
Rizal ansori
Rizal ansori Mohon Tunggu... Administrasi - Mahasiswa

Yakin Usaha Sampai

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Hukum di Negriku

22 Januari 2020   03:28 Diperbarui: 22 Januari 2020   03:31 181
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar; kbknews.id

Banyak peradilan yang tidak berkeadilan, hanya karena orang kecil yang ingin bertahan. Akhirnya, bingung untuk melawan karna akan kalah dengan yang punya kekayaan dan kekuasaan.

Penganiayaan, kekerasan dan nyawa hilang dibiarkan terjadi, untuk mereka yang dianggap menghalang-halangi. Sedangkan yang korupsi, mendapat jatah remisi.

Pelajar yang membunuh begal untuk membela diri, menjadi suatu gambaran bahwa hukum kita tidak benar-benar tegak berdiri dan melindungi.

Persamaan dimuka hukum sering menjadi ilusi, bagi mereka yang terlalu miskin untuk membela diri.

Melihat fenomena hukum yang kian menghantam, tidak lantas membuat kita diam dan bungkam. Memperbaiki segala bentuk hukum yang kelam, agar tidak menciptakan sejarah hitam.

Aku harap hukum negriku tak seperti hukum rimba, yang kuat yang berkuasa. Sebab, jika terjadi hilang sudah wibawa suatu negara.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun