Mohon tunggu...
Riska Aprillia
Riska Aprillia Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiwa

if i was writer i'd have a better bio quote

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Upaya Pemerintah Membangun Self Awarness di Tengah Pandemi Covid-19

30 Juli 2021   15:02 Diperbarui: 30 Juli 2021   15:05 96
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pandemi COVID-19 terus berlangsung dan jumlah kasusnya mengalami peningkatan yang signifikan. Jumlah kasus penderita virus COVID-19 terus mengalami peningkatan yang tersebar di ratusan negara, banyaknya negara yang terdampak mengakibatkan hal ini menjadi sebuah wabah atau pandemi. Salah satu faktor penyebab tingginya penularan virus COVID-19 di Indonesia ini dikarenakan rendahnya kesadaran diri dari masyarakat dalam mematuhi protokol kesehatan dan banyaknya anggapan yang meremehkan virus COVID-19.

Menurut (Susilo, 2020) aspek penting dalam pencegahan mencakup pemutusan rantai penularan berupa isolasi, pendeteksian sedini mungkin, serta melakukan perlindungan dasar yang mana merupakan bagian dari protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir atau hand sanitizer, dalam menjaga jarak batas yang ditetapkan maksimal 1 meter serta harus terhindar dari kerumunan. Sebagai upaya pencegahan, pemerintah mengajak masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan tersebut guna meredam penyebaran virus Covid-19 di tanah air.

Oleh karena itu, pemerintah menetapkan kebijakan melalui keputusan Presiden nomor 12 tahun 2020 bahwa penyebaran COVID-19 sebagai bencana nonalam nasional. Tetapi, pencegahan tidak bisa berjalan dengan sempurna apabila pemerintah saja yang menggembar-gemborkan, diperlukan peran selain pemerintah yang harus bergerak dan memerangi wabah yang sedang berlangsung yaitu masyarakat sipil.

Peran masyarakat dalam memutus rantai penyebaran yaitu dengan mematuhi protokol kesehatan yang sudah ditetapkan, untuk mematuhi protokol tersebut diperlukan adanya kesadaran diri (self awarness). Salah satu upaya yang dapat dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat yaitu dengan mengedukasi melalui media massa. 

Berbagai  macam upaya yang telah dilakukan pemerintah dalam memutus rantai penyebaran, namun kesadaran diri dari masyarakat menjadi tonggak keberhasilan pemerintah dalam tiap-tiap kebijakan yang dikeluarkan. Sebagus apapun kebijakan yang dibuat hal itu menjadi sia-sia jika subjek hukum tidak memiliki kedisiplinan dan kesadaran diri terhadap bahayanya virus dan kewajiban mematuhi protokol kesehatan.

Dengan adanya kesadaran diri dalam tiap-tiap jiwa masyarakat mengenai protokol kesehatan, masyarakat tidak akan merasa terbabani dan menjadikan protokol kesehatan sebagai suatu kewajiban. Hal tersebut mebantu memudahkan pemerintah dalam memutus rantai penyebaran COVID-19. Selain itu, self awarness berperan penting dalam banyak hal dan berdampak pula pada banyak hal. 

Misalnya, jika masyarakat memiliki kesadaran diri bahwa memakai masker itu bukan hanya sebagai sebuah aturan tapi juga untuk melindungi dirinya sendiri dan orang lain. Kesadaran ini dapat berdampak pada turunnya tingkat penyebaran virus, dan apabila penderita COVID-19 sedikit maka akan memudahkan tenaga medis menanganinya. Apabila virus COVID-19 ini dapat ditangani dengan baik, maka akan berdampak pula terhadap masyarakat yaitu hidup normal kembali. Oleh karena itu, self awarness menjadi elemen penting dalam upaya memutus rantai penyebaran virus karena memiliki dampak yang sangat luas.

Oleh karena itu, pemerintah berupaya membangun self awarness agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan atas dasar kesadaran diri, untuk memutus rantai penyebaran virus. Upaya tersebut berupa edukasi yang dibangun dalam beberapa bentuk media massa diantaranya yaitu:

Internet

Pemerintah membuat situs resmi tentang wabah COVID-19 yaitu www.covid19.go.id, sebagai bahan rujukan informasi nasional. Situs ini ditargetkan menjadi sumber informasi utama mengenai COVID-19, hal ini dikarenakan masyarakat membutuhkan akses informasi yang akurat, cepat dan terpercaya.

Informasi dalam bentuk komunikasi tertulis ini diharapkan dapat mengedukasi masyarakat mengenai virus COVID-19, pentingnya mematuhi protokol kesehatan, serta vaksinasi. Selain itu website ini dapat memberantas disinformasi maupun misinformasi mengenai COVID-19, yang berpotensi menurunkan tingkat kesadaran diri masyarakat dalam mematuhi protokol kesehatan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun