Mohon tunggu...
Rintar Sipahutar
Rintar Sipahutar Mohon Tunggu... Guru - Guru Matematika

Pengalaman mengajar mengajarkanku bahwa aku adalah murid yang masih harus banyak belajar

Selanjutnya

Tutup

Bola

Real Madrid, La Decimotercera atau Nir Gelar?

3 Mei 2018   12:26 Diperbarui: 3 Mei 2018   19:36 1509
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Doc : The Republik Mail)

Musim ini Barcelona telah memastikan Double Winners, yaitu gelar La Liga dan Copa Del Rey. Maka satu-satunya jatah dan harapan terakhir Real Madrid dan fans-nya adalah mempertahankan gelar Liga Champion untuk ketiga kalinya.

Jika Madrid berhasil menumbangkan Liverpool di babak final maka Madrid akan memecahkan rekor, yaitu mempertahankan Piala Champion 3 tahun berturut-turut dan mengoleksi gelar terbanyak sepanjang zaman dengan sebutan  La Decimotercera atau gelar ke-13.

Dan ini akan menjadi catatan sejarah yang tak mungkin terkejar oleh klub lain termasuk oleh rival abadinya Barcelona. Dan jika ini benar-benar terwujud maka luputlah El-Real dari segala ejekan dan caci-maki para haters. Dan segala jerih payah akan terbayarkan.

Sebaliknya jika kalah, maka Real Madrid harus rela mendapatkan gelar nir gelar, sama seperti musim 2014/2015 yang membuat manajemen Real Madrid memecat Don Carlo Ancelotti. Dan El-Real kembali akan menjadi bulan-bulanan segala ejekan, meme lucu dan caci-maki dari para haters.

Apakah El-Real akan berhasil merebut La Decimatercera atau justru mendapatkan nir-gelar tahun ini?

Stadion NSC Olimpiyskiy di Kota Kiev, Ukraina ditunjuk sebagai lokasi pertandingan final Liga Champions musim ini dan stadion berkapasitas 83.000 tempat duduk tersebut akan menjadi saksi sejarah La Decimatercera atau nir-gelar.

Tetapi melihat penampilan Liverpool di liga Champions musim ini yang begitu menjanjikan bersama bintang barunya Mohammad Salah, maka akan sangat mungkin bagi El-Real mendapatkan nir-gelar musim ini dengan penampilannya yang kurang meyakinkan.

Apapun hasilnya mari kita saksikan bersama pada tanggal 27 Mei 2018.

Salam olahraga...!

(RS)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun