Mohon tunggu...
Rinabi Tanamal
Rinabi Tanamal Mohon Tunggu... Dosen - Sharing Ideas and experiences through writing...

Dosen Senior di Universitas Ciputra di School of Information Technology dan School of Entrepreneurship

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Epic Competition, Peluang Emas untuk Belajar Bisnis

8 Maret 2021   10:47 Diperbarui: 8 Maret 2021   11:14 337
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Program Studi Sistem Informasi (ISB), Universitas Ciputra Surabaya mengadakan kembali lomba berskala nasional “EPIC Competition” bagi Pelajar SMA. Lomba ini merupakan agenda tahunan dari Student Union (SU) prodi ISB yang bertujuan untuk memperkenalkan kepada pelajar SMA mengenai simulasi dunia bisnis. Dengan MoonsonSim, Pelajar SMA dapat mempelajari dan lebih mengenal proses yang digunakan mengembangkan sebuah bisnis, dimulai dari membeli bahan baku, mengatur penyimpanan di gudang, Hingga pemasaran produk jadi menggunakan software Enterprise Resource Planning (ERP).

Acara EPIC dilaksanakan pada tanggal 14 November 2020 – 15 November 2020. EPIC tahun ini merupakan EPIC pertama yang menggunakan konsep online dikarenakan pandemic Covid-19. Tetapi online ini tidak menjadi halangan bahkan menjadi sebuah keuntungan, karena peserta yang mengikuti dapat berasal dari seluruh Indonesia tanpa ada halangan jarak. 

Jumlah team peserta mengikuti EPIC 2020 dibatasi sejumlah 50 team sehingga ada 25 team di waiting list. Bisa dirasakan antusias peserta yang besar pada kompetisi ini. Pada tanggal 14 November 2020 diadakan Technical Meeting dan pelatihan, di hari selanjutnya baru diadakan pertandingan. Total hadiah uang tunai yang dapat diraih sejumlah Rp 10.000.000,00. 

Technical meeting dimulai dengan peserta menonton aftermovie dari Epic tahun-tahun sebelumnya. Pengenalan Moonson dan teknis acara disampaikan oleh kak Naufal Aziz dan kak Yafet Purnama dari ISB tahun 2018 dan 2020. Setelah itu dibuka QnA oleh panitia untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diutarakan oleh para peserta. 

Setelah itu para peserta diminta memasuki breakout room yang disediakan panitia untuk menjalankan simulasi 1. Simulasi 1 ini berlangsung selama 30 menit dan dilaksanakan dengan setting 60 hari dan setiap hari 25 detik. Begitu setelah selesai dengan simulasi 1 para peserta diberi kesempatan QnA untuk menanyakan pertanyaan yang didapat dari simulasi 1. Setelah QnA dilanjutkan oleh simulasi 2. Simulasi 2 ini berlangsung selama 60 menit dan dilaksanakan dengan setting 100 hari dan setiap hari 25 detik. Simulasi ke 2 ini sekaligus merupakan penutup acara Technical meeting dan acara dilanjutkan di hari berikutnya.

Perlombaan dimulai dengan kata sambutan dari pak Adi Suryaputra Paramita, S.Kom., M.Kom selaku Kepala Prodi ISB mengenai transformasi digital. Dan dilanjutkan oleh kak Terrence Pramono dari ISB 2019 selaku ketua pelaksana.

dokpri
dokpri
Perlombaan pun dimulai dengan babak penyisihan 1. Babak penyisihan 1 berlangsung dengan lancar. Babak penyisihan 1 memiliki setting 100 hari dengan jarak setiap harinya 25 detik dan setelah itu peserta yang memiliki poin terbanyak menang. Setelah babak penyisihan 1 pemenang dari setiap server akan diumumkan untuk mengikuti babak penyisihan 2, peserta diberi waktu beristirahat dan setelah itu akan dilanjutkan dengan babak penyisihan 2. Babak penyisihan ke dua memiliki setting yang sama dengan babak sebelumnya. Di babak penyisihan 2 ini peserta akan diambil 6 team yang akan melanjutkan ke babak final.

dokpri
dokpri
Sebelum babak final diadakan Minigames yang bernama `Rally Games` untuk mencari 4 team yang mendapatkan poin terbanyak untuk mengikuti final. Kak Pricilla Vanny dari ISB Angkatan 2018 akan menyampaikan dasar-dasar permainan `Rally Games`.mini games ini terdiri dari 6 periode investasi dan setiap periode terdiri dari 15 menit. 

Rally games ini terdiri dari beberapa kuis, permainan dan TTS. Setiap kali memenangkan permainan dan kuis, peserta akan mendapatkan poin dan juga bantuan untuk menyelesaikan TTS yang diberikan. Peserta mengisi form untuk mengantri dalam mengikuti minigames. Terdapat QnA bagi peserta yang kurang paham mengenai peraturan permainan dapat menanyakan kepada panitia.

dokpri
dokpri
Sesudah `Rally Games` berakhir terdapat 10 team yang akan menuju babak final. Babak final memiliki setting 120 hari dengan jarak setiap harinya 25 detik. Di babak final ini akan diambil 3 pemenang. Dan pemenang untuk EPIC tahun 2020 adalah sebagai berikut:

Juara 1: SUS – SMA Kristen Petra 1

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun