Mohon tunggu...
Arief Yunianto
Arief Yunianto Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penulis di Waktu Luang

Suka sharing hal-hal yang sedang trend saat ini

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

5 Cara Promosi Produk Melalui Instagram

15 Agustus 2022   18:44 Diperbarui: 15 Agustus 2022   18:49 199
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Indonesia Hi-Tech. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Dengan lebih dari 1,3 miliar pengguna di seluruh dunia, Instagram berada di urutan teratas daftar situs jejaring sosial populer. Instagram adalah platform yang sangat baik bagi brand kecil maupun besar untuk menjangkau pelanggan.

Sebagian besar pengguna menghabiskan sekitar 29 menit perhari di Instagram, hal ini memberikan Anda akses jangkauan yang besar jika platform digunakan dengan baik. Namun, banyak pemilik bisnis tidak yakin tentang cara mempromosikan produk melalui Instagram. Jika Anda tidak yakin bagaimana menggunakan Instagram untuk menjangkau pelanggan, artikel ini akan membantu dalam mempromosikan bisnis melalui Instagram.

Buatlah Konten untuk Promosi Bisnis di Instagram Secara Konsisten

Instagram adalah salah satu media sosial yang sangat populer untuk berbagi gambar dan video. Kekuatan visual dianggap memiliki daya tarik dan lebih efektif dalam mempromosikan produk di Instagram. Buatlah konten yang dapat meningkatkan Instagram engagement.

Dengan demikian, cobalah mulai membuat foto dan atau video produk semenarik mungkin yang bisa menceritakan tentang produk atau bisnis Anda. Kemudian ceritakan produk Anda secara detail melalui caption.

Sebagai contoh, bagi brand yang menjual produk perawatan kulit (skincare), hindari hanya menjelaskan tentang harga, bahan yang digunakan, dan klaim produk. Akan tetapi, cobalah membuat konten yang dapat mengedukasi audiens Instagram mengenai produk dan brand Anda. Tunjukkan brand value dan produk dalam setiap postingan Instagram. Bangun image positif untuk produk dan brand agar sukses mempromosikan produk di Instagram.

Tips untuk Anda: Gunakan penyedia layanan Instagram analytics seperti Analisa.io untuk lebih memahami konten seperti apa yang paling efektif untuk brand dapat mempromosikan produknya. Analisa.io menyediakan laporan lengkap mengenai performa dari suatu profil Instagram.

Buat Instagram Story Dengan Tautan Produk

Instagram Stories terus mengalami peningkatan dalam popularitas, dan fitur ini memiliki lebih dari 500 juta pengguna aktif setiap hari. Jadi, tidak mengherankan akun bisnis di  Instagram terus menemukan cara baru dan kreatif untuk mempromosikan dan menjual produknya menggunakan fitur ini.

Instagram Stories memberikan peluang sempurna bagi akun bisnis untuk terlibat dengan audiens secara langsung. Banyak akun bisnis telah berhasil menggunakan Instagram Stories untuk memperkenalkan produk mereka, mempromosikan penawaran khusus, atau memperlihatkan produk baru.

Algoritma Instagram sekarang memperhitungkan semua interaksi yang Anda terima di Instagram Stories, seperti replies dan share. Semakin banyak pengguna berinteraksi dengan Instagram Stories, semakin besar kemungkinan suatu konten Instagram diterima oleh algoritma Instagram dan muncul di feed para audiens.

Cara jitu untuk menyiasati algoritma Instagram adalah dengan memanfaatkan peluang keterlibatan Instagram Stories. Selain itu, saat ini sudah banyak micro-influencer yang sering mengajak followers mereka untuk mengirim Direct Message (pesan langsung) untuk tautan langsung ke produk. 

Hal ini merupakan cara yang baik untuk mengarahkan audiens ke DM untuk membangun hubungan dengan profil bisnis Anda. Dengan ini, nilai Instagram engagement akun bisnis akan meningkat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun