Mohon tunggu...
Ribka ElizabethTambunan
Ribka ElizabethTambunan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Ribka

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Kebun Raya Balikpapan: Wisata Hijau yang Edukatif

10 November 2021   09:31 Diperbarui: 10 November 2021   09:45 1080
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kebun Raya Balikpapan (Dok. pribadi)

Kebun Raya Balikpapan merupakan tempat wisata segar nan hijau yang sangat cocok menjadi destinasi wisata bagi komunitas pecinta alam ataupun tempat rekreaksi bersama keluarga yang ingin mengenal dan belajar berbagai macam tanaman khas Kalimantan yang tumbuh secara alami dan terjaga. Meskipun masih dalam suasana pandemi virus corona, Kebun Raya Balikpapan telah dibuka kembali untuk umum dengan tetap mengikuti protokol kesehatan.

Lokasi Kebun Raya Balikpapan terletak tidak jauh dari kota Balikpapan yaitu sekitar 15 kilometer dari pusat kota Balikpapan tepat di Jalan Soekarno Hatta Km. 15, Karang Joang, Balikpapan Utara.

Untuk menuju lokasi Kebun Raya Balikpapan, memerlukan waktu tempuh 30-45 menit dari pusat kota. Dan dapat menggunakan kendaraan pribadi atau melalui akses angkutan umum dari Terminal Batu Ampar.

Kegiatan Pengisian Buku Tamu Kebun Raya Balikpapan (Dok. pribadi)
Kegiatan Pengisian Buku Tamu Kebun Raya Balikpapan (Dok. pribadi)

Pada hari biasa yaitu hari senin-jumat Kebun Raya Balikpapan dibuka mulai pukul 08.00-15.00 WITA, dan pada akhir pekan yaitu sabtu-minggu dibuka mulai pukul 08.00-17.00 WITA. Untuk berkunjung ke Kebun Raya Balikpapan tidak perlu membayar tiket masuk cukup dengan mengisi buku tamu di pos karcis.

Kebun Raya Balikpapan dibangun atas dasar keprihatinan, karena semakin rusaknya ekosistem hutan di Kalimantan. Kerusakan ekosistem hutan tersebut dapat berdampak pada hilangnya jenis-jenis tumbuhan khas Kalimantan. Selain itu, dengan adanya ruang terbuka hijau diharapkan dapat mengakomodir kegiatan rekreasi, pendidikan dan konservasi masyarakat Balikpapan.

Pengelolaan Kebun Raya Balikpapan sejak tahun 2015 dilakukan oleh Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Kebun Raya Balikpapan.

Gedung Information Center (Dok. pribadi)
Gedung Information Center (Dok. pribadi)
Fasilitas yang terdapat di Kebun Raya Balikpapan  adalah Gedung Penerima (Information Center), Rumah Persemaian, Pos Karcis, Sumur Dalam, Embung, Rumah Kompos, Rumah Singgah Sementara, Guest House, Mushalla, Toilet Umum, Areal Parkir dan Pintu Gerbang, dan masih banyak lagi.

Adapun kegiatan wisata edukatif yang dapat dinikmati oleh para pengunjung di Kebun Raya Balikpapan antara lain, wisata flora, wisata trekking, wisata anggrek, green camping, wisata tanaman hias dan tanaman obat, serta wisata tanaman tematik.

Saat ini Kebun Raya Balikpapan masih terus melaksanakan pengembangan tanaman koleksi dan pembangunan infrastruktur sebagai fasilitas pendukung dalam mewujudkan tercapainya fungsi dasar sebuah Kebun Raya yaitu sebagai fungsi konservasi, pendidikan, penelitian, wisata alam dan jasa lingkungan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun