Mohon tunggu...
Irma Sabriany
Irma Sabriany Mohon Tunggu... Freelancer - Berani, mengagumkan, kekanak-kanakan, suka jalan-jalan, mandiri punya gaya ngomong yang sopan, lucu, cuek

Berani, mengagumkan, kekanak-kanakan, suka jalan-jalan, mandiri punya gaya ngomong yang sopan, lucu, cuek

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Jelajah Timur - Barat Turki, Bertualang Menyiasati Pandemik

9 Mei 2022   22:16 Diperbarui: 9 Mei 2022   22:28 1936
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Berlima di Depan Danau Uzongol (dok. Ryan Nur Susanto)Al Mulk 15: Dialah yang menjadikan bumi untuk kamu yang mudah dijelajahi, maka jelajahi lah di segala penjurunya dan makanlah sebagian dari rezeki-Nya. Dan hanya kepadaNya-lah kamu (kembali setelah) dibangkitkan.

Awal bulan Agustus 2022, ide untuk backpacker-an itu berawal dariku, yang kuutarakan ke Vita. Saat itu Novitasari panggil saja Vita menantangku, "Kak, ayo backpacker-an," katanya. Tantangannya kuterima. Terus kubilang, "Aku pengen ke Dubai mau nyobain skydive. Vita membalas pesanku, "Saat itu kok sama tujuan kita", gumamku senang. Dia pun melanjutkan, "Yuks ajakin kembar dan Eryck." Si kembar yang dimaksud bernama Ryan Nugroho & Ryan Nur Susanto, sedangkan yang disebut sebagai Eryck merupakan sapaan akrab Hesmariyadi. Vita pun memintaku untuk mencari info terkait biaya untuk skydive.

Aku mencoba menghubungi si kembar dan Eryck ajakanku bersambut, maka via WA dibuatlah grup Cikis Goes To... Aku lalu menghubungi kaka seniorku yang berada di Abu Dhabi menanyakan biaya Skydive. "Ooo Emmmji Rp  9.000.000 sangatlah mahal." Setelah kusampaikan biaya, maka tujuan diganti, katanya Yuks ke Turki aja. Tapi destinasinya berbeda. Sejujurnya Turki itu menarik untuk dijelajahi mulai dari banyaknya sejarah, letaknya yang strategis, karena terletak di dua benua: Asia dan Eropa. Belum lagi keunikan negaranya. 

Langsung aku balas, "ke perbatasan Georgia aja di situ ada Danau." Vita menambahkan, "susuri aja jalur timurnya!".

Sejak saat itu mulailah kami mencari tiket rutenya adalah CGK-AUH-IST. Ryan Nur yang paling rajin memberikan update terbaru harga tiket. Setiap hari, pekerjaan kami adalah memantau harga tiket, baik via OTA atau website maskapai yakni Turkish, Emirates, Etihad. Sampai di awal September, akhirnya kami mendapatkan tiket murah PP dengan harga Rp24.365.500 untuk lima orang. Fix untuk tanggal, kami akan berangkat pada Jumat, 25 Februari 2022.

Tiket berangkat sudah di tangan, nah sekarang waktunya mencari destinasi wisata. Akhirnya group WA diberi nama CIKIS GOES TO TURKY. Mulailah kami semua mencari informasi sebanyak-banyaknya terkait destinasi yang belum final. 

Memasuki Januari 2022, berbekal tiket murah, Ryan Nur Susanto dan Rayn Nugroho berangkat ke Istanbul. Selama seminggu mereka di sama dan tak ada peristiwa alam yang berbahaya. Sehari setelah kepulangan mereka ke Indonesia, terjadi badai salju di bandara. Untung keduanya tidak bertemu dengan kondisi alam, yang mungkin berbahaya tersebut. Masih di bulan ini, karantina berlaku 10 hari. Hal yang sama juga dialami oleh Hesmariyadi, sehabis melakukan ibadah umroh, dia harus mengikuti aturan pemerintah untuk karantina sepekan lebih. 

Akhir Januari 2022, setiap weekend kami meeting via WA membahas destinasi, penginapan dan transportasi. Setiap selesai meeting, aku mencatat semua detail, membuat jadwal perjalanan.

Senin, 7 Februari 2022, muncul aturan bahwa keberangkatan keluar negeri hanya boleh dari empat bandara dan CGK tidak termasuk. What? Kagetlah kami semua. Group WA pun heboh. "Ah, paling aturan gak sampai 24 jam, tauhlah kek mana aturan di negara ini." Mengetik sambil, deg-degan juga, jangan sampai hal itu terjadi.

Sampai buka group backpacker internasional. Berita ter-update perjalanan dari luar negeri hanya bisa masuk Indonesia lewat Bali dan Kepri ini di jam 13.29 WIB.

Terus mulailah aku mencari info, kukontaklah Ananda, kawanku. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun