Mohon tunggu...
Rian L Tambariki
Rian L Tambariki Mohon Tunggu... Seniman - UPGRADE

Musik Is my Life

Selanjutnya

Tutup

Music

Musik Dapat Menafkahi Hidup

22 Juni 2019   09:26 Diperbarui: 22 Juni 2019   10:07 78
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Alasan mengapa judul yang saya angkat "Musik dapat manafkahi hidup" karena masih banyak orang yang mempunyai pemahaman bahwa tidak ada peluang bagi musisi untuk menjadi orang yang sukses.

Bercita-cita menjadi seorang musisi yang sukses sering diremehkan orang. Ketika kita ingin kuliah menagambil jurusan musik, banyak orang tua tidak mengizinkan. Karena bagi mereka musik hanyalah sekedar hobi saja, yang tidak bisa menafkahi hidup. 

Tapi saya berani berkata bahwa hobi apabila dijadikan pekerjaan akan menciptakan suasana kerja yang santai tampa beban dan tampa tekanan. Jadi apa salahnya hobi dijadikan pekerjaan?.

Di era digital ini, musik adalah salah satu akses untuk menjadi orang yang sukses. Berikut ini peluang-peluang musisi untuk mendapatkan penghasilan:

Lewat sosial media yang menjadi gaya hidup masyarakat kita bisa mendapatkan penghasilan dari karya musik yang diunggah lewat sosial media. Penghasilan yang didapatkan bisa mencapai jutaan bahkan miliar. Ini dibuktikan oleh musisi-musisi pengcover lagu di salah satu sosial media video. Dengan mengupload video cover mereka, perbulan mereka bisa mendapat jutaan bahkan sampai miliaran.

 Job dari acara-acara atau iven-iven besar para musisi dibayar dengan jumlah yang besar. Di berbagai kota besar, setiap acara pernikahan, acara ulang tahun, dibutuhkan para musisi untuk mengisi acara. Dan iven-iven seperti kegiatan promosi perusahan, dan iven-iven besar lainnya dibutuhkan musisi untuk meramaikan acara.

Ketika kita sudah ahli dalam bidang bermusik, kita dapat membuka tempat privat untuk orang-orang yang ingin belajar musik. Dari privat tersebut kita bisa menghasilkan uang perbulan dari privat yang kita berikan.

Menjadi musisi dibidang pertunjukan acara di TV contoh pemusik orkestra memperoleh gaji berkisar antara $28,000 hingga $143,000. Gaji ini diberikan kepada musisi yang bekerja secara full time dalam 10 bulan. Jika dihitung-hitung para musisi orkestra bisa mengantongi Rp.33.600.000, perbulan.

Menjadi Arranger musik, Arranger musik menyusun komposisi musik sekaligus, menciptakan inovasi musik, termasuk menulis dan memainkan musik. Gaji Arranger musik berkisar $20.000 hingga $43.000.

Menjadi pembuat instrument musik, membuat musik di iklan atau filim. Dengan gaji antara $15,000 hingga $65,000.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun