Mohon tunggu...
rh tour
rh tour Mohon Tunggu... Editor - Bereputasi Baik

Menebar Manfaat.

Selanjutnya

Tutup

Trip

Tuz Golu, Danau Darah di Selatan Ankara, Turki

25 Juli 2019   09:07 Diperbarui: 25 Juli 2019   09:11 568
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto diambil dari travelandleisure.com

Tuz Golu atau Salt Lake merupakan danau asin yang terletak di sebelah selatan Ankara, berjarak sekitar 93 mil dari ibukota Turki tersebut. Danau ini memiliki luas sekitar 1600 km2, membuatnya menjadi danau kedua terbesar di turki dan juga salah satu danau asin terbesar di dunia.

Berbeda dengan danau kebanyakan, Danau Tuz Golu ini memiliki warna merah muda hingga merah tua seperti warna darah. Warna ini berasal dari alga Dunaliella Salinas yang mengubah warna air di danau tersebut menjadi merah ketika berada pada kondisi intesitas cahaya tertinggi. 

Perubahan warna ini disebabkan oleh produksi karotenoid dalam Dunaliella Salinas. Selain mengubah warna danau, alga ini juga berfungsi sebagai bagian dari rantai makanan burung-burung besar sepertu flamingo, angsa, dan alap-alap, sehingga danau ini menjadi rumah bagi burung-burung tersebut, khususnya flamingo.

Foto diambil dari albawaba.com
Foto diambil dari albawaba.com

Muslim Travel akan membawa Bapak/Ibu untuk melihat secara langsung koloni flamingo yang tinggal di danau ini. Burung Flamingo ini mendapatkan warna dari ganggang yang ada di danau tersebut, sehingga burung ini memiliki warna pink pada badannya. Flamingo hidup berkelompok sehingga memberikan pemandangan menarik yang dapat menjadi daya tarik tersendiri bagi para turis.

Memiliki kadar garam yang tinggi, danau ini memasok sekitar 60% dari kebutuhan garam dari seluruh wilayah di Turki. Meskipun memiliki kadar garam yang tinggi, garam pada danau ini hanya bisa dipanen pada bulan Juli sampai Agustus ketika danau ini mengering. Ketika musim panas tiba, danau ini mengering dan membentuk lapisan garam dengan ketebalan sampai dengan 40 cm. Di musim dingin, saat hujan turun maka air di danau ini akan kembali, tetapi dengan ketinggian air yang tidak lebih dari 1,5 sampai 2 meter.

Saat melangkahkan kaki ke dalam danau ini, warna putih dengan kilauan kristal dari garam akan menyambut Bapak/Ibu. Ketika berada di tepian danau, sensasi rasa dingin seketika menerpa kaki apabila Bapak/Ibu melepas alas kaki di atas danau ini.

Foto diambil dari amusingplanet.com
Foto diambil dari amusingplanet.com

Berjalan-jalan di atas Salt Lake ini sangatlah mengagumkan. Permukaannya jernih seperti kaca di mana pantulan indahnya lukisan langit tergambar sangat sempurna dari atas danau ini yang membuatnya terlihat luas dan tak terbatas. Salt Lake atau Tuz Golu ini merupakan destinasi yang harus dikunjungi ketika di Turki karena menawarkan pengalaman luar biasa yang tidak dapat dirasakan di tempat lainnya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun