Mohon tunggu...
Redaksi
Redaksi Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

Penulis Kredibel

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Guru PAI Aceh Tamiang Mengikuti ToT PPKB di Jawa Barat

9 Desember 2021   21:09 Diperbarui: 9 Desember 2021   21:29 962
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Istimewa/Koleksi pribadi

Jawa Barat - Sejumlah guru PAI (Pendidikan Agama Islam) Kabupaten Aceh Tamiang mengikuti kegiatan Training of Trainer PPKB (Pelatihan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan) tingkat Nasional Tahun 2021 di Hotel Horizon, Jawa Barat

Kegiatan yang diikuti oleh seluruh guru PAI se-Indonesia ini dimulai sejak tanggal 8 s/d 15 Desember 2021. Kegiatan pelatihan ini diikuti oleh lebih dari 413 peserta mulai dari guru PAI jenjang SD, SMP, dan SMA/SMK.

Provinsi Aceh mengirim setidaknya 24 peserta dengan rincian 6 peserta pada tiap jenjang. 3 peserta diantaranya merupakan guru PAI yang berasal dari Aceh Tamiang. Berikut rincian nama peserta ToT PPKB Nasional dari Aceh Tamiang:
1. Ummi Kalsum Khairani (SMKN 1 Karang Baru)
2. Zuraidah (SMAN 1 Kejuruan Muda)
3. Dewi Syafiana (Pengawas PAI Kemenag Aceh Tamiang)

Kegiatan ToT PPKB bagi Guru PAI ini bertujuan untuk memilih Instruktur Nasional PKB dengan jumlah 6 orang pada setiap provinsi. Adapun kelulusannya adalah berdasarkan proses ToT selama 8 hari dengan melihat keaktifan, penyelesaian tugas, dan lain-lain.

Dirjen Pendidikan Islam Kementerian Agama RI Prof. Dr. Muhammad Ali Ramdhani, S. TP, M.T dalam sambutannya  sangat mengapresiasi pelaksanaan kegiatan ToT yang mampu menghadirkan peserta pelatihan secara luring dengan jumlah yang sangat besar. Tak lupa, ia mengingatkan kepada seluruh peserta yang hadir agar terus menerapkan protokol kesehatan selama kegiatan berlangsung.

Berkenaan dengan profesi guru, Prof. Ali Ramdhani menyampaikan bahwa seorang guru adalah insan yang luar biasa, lisan guru adalah ilmu, dan perilakunya adalah teladan. “Orang yang terpelajar adalah pemilik masa lalu dan orang yang terus belajar akan menjadi pemilik masa depan. Karena itu, guru yang masih bersemangat untuk belajar akan merubah masa depan pendidikan menjadi lebih baik", ujar Dirjen Pendidikan Islam Kementerian Agama RI saat pembukaan ToT.

Tujuan khusus ToT PPKB Guru PAI se-Indonesia ini adalah untuk menghasilkan Instruktur Nasional di bidang Pedagogik 1, Pedagogik 2, Pedagogik 3, Profesional 1, Profesional 2, dan Profesional 3 yang mumpuni dalam bidangnya. Terutama dengan menyesuaikan perkembangan zaman saat ini dalam hal pemanfaatan Teknologi Komunikasi dan Informasi.

"Mohon doa dan dukungannya untuk seluruh perwakilan guru PAI dari provinsi Aceh, khususnya guru PAI perwakilan dari Kabupaten Aceh Tamiang agar terpilih sebagai Instruktur Nasional PKB GPAI Tahun 2021", ungkap salah satu peserta dari Kabupaten Aceh Tamiang kepada Kompasiana, Kamis (9/12/2021).

Selanjutnya, diakhir acara pembukaan panitia menyuguhkan hiburan dengan menghadirkan band komedi Teamlo dari Bandung sehingga semakin memeriahkan acara.

Penulis: M. Rafli Althoriq Mustafa

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun