Mohon tunggu...
Reziva zelda ghifani
Reziva zelda ghifani Mohon Tunggu... Lainnya - pelajar

-

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Mungkinkah Banjir Menjadi Awal Kehancuran bagi Kota Jakarta 7 Tahun ke Depan?

16 Mei 2023   19:59 Diperbarui: 16 Mei 2023   20:04 200
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Banjir merupakan salah satu bencana alam yang sudah sering terjadi di Indonesia. Definisi dari banjir adalah, genangan air besar yang merendam suatu daerah. Bencana banjir ini tidak hanya terjadi diperkotaan, daerah pedesaan yang memiliki wilayah resapan air yang luas pun dapat mengalaminya. Tentunya banjir diperkotaan dan pedesaan memiliki faktor penyebab nya masing - masing, umumnya diperkotaan terjadi banjir ketika sudah memasuki musim hujan, namun banjir dipedesaan biasanya karena gundulnya hutan yang menyebabkan air sungai meluap.

Apa yang membuat jakarta sering terjadi banjir?

Curah hujan yang tinggi menjadi penyebab jakarta sering terjadi banjir, namun ada penyebab lainnya yang membuat jakarta sering terjadi banjir yakni, normalisasi kali ciliwung yang belum tuntas, hal yang menyebabkan belum tuntas normalisasi ini dikarenakan sempitnya lahan. Selain itu jakarta juga memiliki bangunan tinggi yang lantainya bisa mencapai puluhan bahkan sampai ratusan lantai, hal ini menyebabkan permukaan tanah menurun, dan permukaan air laut naik. Jakarta juga sangat minim kawasan resapan air akibat sering nya membangun gedung -- gedung tinggi ini, menurut Menteri Basuki, Jakarta mengalami penurunan permukaan tanah hingga 12 -- 18 cm per tahun nya.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan banjir :

1. Intensitas Curah Hujan

Curah hujan yang tinggi dalam jangka waktu yang panjang akan meningkatkan risiko banjir. Tingginya curah hujan juga dapat dipengaruhi oleh Fenomena El Nino.

Fenomena El Nino ini adalah. fenomena alami yang terjadi ketika suhu permukaan air di Samudra Pasifik Tengah dan Timur menjadi lebih hangat dari biasanya.

2.  Aliran Sungai

Kelancaran aliran air pada selokan dan sungai juga menjadi faktor terjadinya banjir atau tidak. Sungai serta parit yang dipenuhi oleh sampah yang menumpuk akan menghambat aliran air, sehingga air akan meluap ke daratan.

3. Kondisi Hutan
Hutan  memberikan banyak manfaat bagi manusia dan lingkungan, termasuk dalam mengendalikan banjir. Pohon-pohon yang tumbuh di hutan berperan untuk menahan dan menyerap air. Jika kondisi hutan rusak dan gundul, baik karena alih fungsi lahan dan  penebangan liar, maka akan berakibat kepada volume air pada aliran sungai bagian hilir.

4. Topografi Wilayah
Kondisi topografi adalah bentuk permukaan suatu wilayah. Wilayah dengan topografi rendah atau dataran rendah lebih berisiko mengalami banjir dibandingkan daerah dataran tinggi. Hal ini sesuai dengan prinsip air, yakni akan selalu mengalir ke tempat yang lebih rendah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun