Mohon tunggu...
Resha Latifah
Resha Latifah Mohon Tunggu... Administrasi - Bukan ibu ibu komplek

Bekerja itu ibadah, jadi tetap semangat

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Ngabuburit Berbuah Cabai, Menyemai Kangkung

4 Mei 2020   15:32 Diperbarui: 4 Mei 2020   15:32 1227
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Asalammulaikum, Bagaimana kabarnya hari ini, semoga tetap sehat ya, dan yang sedang tidak enak badan atau sakit semoga lekas sehat sediakala. Bagaimana juga puasanya hari ini? Semoga tetap lancar ya, sudah sebelas hari berpuasa tehitung sampai hari ini. Tetap semangat ya semuanya.

Banyak meme yang berkeliaran di luar sana mengenai nama orang yang paling dirindukan oleh orang yang berpuasa, atau azan yang paling dinanti dalam setiap Ramadhan, jawabnnya pun sama sama Adzan Magrib. Rasanya tidak pernah adzan magrib sedirindukan ini jika bukan saat Ramadhan.

Pernah dengar kata Ngabuburit ? kata tersebut merupakan kata serapan yang berasal dari Basa Sunda, Bentuk kata ini adalah sebuah lakuran atau portmanteau, yang dimana kata ini terbentuk akibat penggabungan dua kata atau lebih.

Seperti kebiasaan orang Sunda menyingkat kata. Ngabuburit adalah singkatan dari ngalantung ngadagoan burit yang jika diartikan kedalam bahasa Indonesia adalah bersantai santai sambil menunggu petang. Bisa dilihat dalam KBBI juga " burit " memiliki dua arti, satu artinya belakang dua artinya sore, sepertinya kata burit dengan makna kedua ini memang diserap dari Basa Sunda yang sama sama memiliki arti sore.

Dari kata arti sebenarnya dari Basa Sunda, menunggu sore dengan bersantai, kenapa harus membuat kegiatan yang berat untuk bersantai? nah dengan ini kamu jika ingin kegiatanmu mengisi hari menjelang sore disebut ngabuburit secara langsung mencuci, Menyetrika baju, atau membetulkan genteng. Itu sepertinya sebuah pekerjaan ya, jadi ibu ibu mesti strong.

Menurut saya ngabuburit juga terbagi menjadi dua , yakni yang unfaedah dan berfaedah. Misalnya nonton drama korea maraton atau anime maraton, baca wattpad maraton, stalking ig lambe turah atau mungkin mantan, bisa jadi seharian habis habisan nonton youtuber favoritmu dikanalnya. Bagi saya selain menyenangkan hati karena nonton tapi tidak banyak manfaatnya, asal jangan konten yang lebay dan aneh aneh. Asli kadang jadi mubazir waktunya untuk hal hal ini, sesekali nonton boleh lah. Kadang televisi siarannya tidak bagus dan membosankan.

Mungkin yang bermanfaat bisa mengisi dengan hal hal yang menginpirasi dan membuka pengetahuan baru, baik itu tontonan yang menjadi tuntunan dan tulisan yang membuka wawasan. Kita sah sah saja melakukan semua kegiatan selama tidak melanggar norma agama dan adat istiadat. Hendak tik-tokan seharian atau nyanyi di smule juga tidak masalah. 

Tapi seberapa besar sih mamfaat yang akan kamu terima, kecuali jika kamu memang jualan via aplikasi sosial media dan butuh iklan, selama kegiatan itu berhubungan dengan pekerjaanmu ya tidak masalah, Biasanya influencer atau selebram ataupun selebtwit.

Salah satu cara kamu mengisi waktu luang, ini jika benar benat ada waktu luang ya. Sebagaian orang masih bekerja secara normal, sebagian lagi bekerja dari rumah. Mesti pasti waktu yang benar benar di pakai untuk ngabuburit. Jangan sampai waktunya masih dalam jam kerja kita malah asik ngabuburit.

Salah satu cara menghabiskan waktu luang yang tersedia dengan ngabuburit adalah bercocok tanam, kamu tidak perlu butuh banyak bahan, pertama bisa menggunakan bahan bahan sisa yang memang tidak terpakai. Benihnya pun tidak sulit, cari tanaman yang mudah karena saya tahu kalau menanam kelapa sawit tentu tidak mungkin. Menanam bunga atau sayur bisa jadi pilihan. Jika hendak menanam pohon buah juga bisa sih. 

Menanam cabai mungkin bisa menjadi pilihan , selain tidak sulit mudah pula perawatannya, walaupun awal awal saya ada kegagalan. Tetapi setelah mencoba lihat beberapa kanal di youtube ada cara cara yang akhirnya saya terapkan. Alhamdulilah benihnya jadi. Dengan menanam ini juga tidak terlalu rumit dan banyak waktu yang di perlukan.

Menanam tanaman seperti cabai tidak terlalu banyak menyita waktu. karena bila sedang tumbuh hanya perlu rajin mengecek dan pastikan penyiramnnya juga jangan sampai terhujani agar tidak mati karena terhantam bulir air kalau kalu hujannya deras. Ditempatkan juga ditempat yang cukup sinar matahari agar proses fotosintesinya berjalan dengan baik.

dokpri
dokpri
Saya menggunakan wadah bekas tanaman dan tanah biasa. lalu di pindah ke wadah baru agar nanti bisa di semai di wadah yang lebih besar lalu pindahkan ke tanah langsung. Bibit untuk cabai dan tomat saya ambil dari biji buah nya yang sebelumnya saya keringkan. Sedangkan untuk kangkung saya membeli bibit secara online dan harag juga pupuknya tidak lebih dari 30ribu. Untuk kangkung mesti rajin rajin di cek kualitas airnya ya.

Bahab untuk media tanamnya, saringan air, wadah yang bolong bolong dan wadah yang cocok melingkupinya, tidak mahal juga kok, bisa dipakai berulang ulang masa tanam.

dokpri
dokpri
Jika anda tidak suka berkebun, bisa juga coba buat resep kekinian yang berseliweran di aplikasi sosial media atau pun youtube. Memang agak aneh jika masak tidak di coba rasanya, tapi bisa menjadi tantangan buat kita bagaimana cara mengolah makanan tanpa merasakan, beberapa kalimat di judul nya pun pilih saja yang ada kalimat takaran sendok anti gagal, biasakan juga baca deskripsi dan komennya dulu ya agar tidak ragu mencoba. Soal rasa otomatis rasanya juga pasti standar, bisa di coba untuk menu buka puasa juga ya.

Kangkung juga setelah di petik masih dapat tumbuh beberapa kali, memang mesti sabar dan telaten, mengerjakan ini bisa lebih fokus dalam upaya ngabuburit kreatif kan, atau saya saja yang nambah nambah kerjaan saja. Jika di mulai di bulan puasa ini tentu jadi waktu yang baik untuk mengisi waktu santai menjelang sore.

Belajar bercocok tanam juga bisa membuat sangat bahagia dan membuang stres ajuh jauh, jika buah nya tumbuh dengan baik dan subur juga kebanggaan untuk kita, hal hal ini bisa membantu pengeluaran kita di dapur. 

Untuk yang memiliki anak usia belajar taman kanak kanak atau kelas satu dan dua, selain bisa diajak bereksperimen dengan bahan bahan dirumah yang gratis. Misalnya cara membekukan air dalam botol sekejap. hanya butuh botol plastik di dinginkan dalam lemari pendingin bagian frezzernya selama kurang lebih dua jam lalu bawa keluarkan dan pukul keras, dengan perasaan ya agar pembekuan kila nya terjadi. 

Bisa juga mengajak anak mewarnai gambar, ajak menggambar gunung ala-ala kita dahulu yang gunungnya dua ada matahari dan jalan di tengah tengah yang membelah sebagian gambar. Gambar klise yang selalu saya gambar jika saat ada tugas menggambar saat esde. Menggabar juga salah satu bentuk berpuisi bagi saya, menuangkan ide agar dapat di lihat dan dinikmati mata.

Selain itu juga bisa diiisi dengan menyaksikan pengajian daring juga. Atau bisa belajar mengaji melalui aplikasi ada banyak bertebaran aplikasi tata cara membaca Alquran. Selama itu bisa membantu kita meningkatkan keimanan akan baik untuk kita agar selalu menajdi pribadi islami yang modern, dalam makna ini modern maksunya bisa menyesuaikan dengan akidah jika tidak ya tinggalkan.

 Nah Ibu ibu , bapak bapak saya sudah mencoba bercocok tanam, yuk bareng bareng mulai di puasa ini, kalau ada yang sudah pro bagi bagi sarannya ya. hehehhe. selamat menanam

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun