Mohon tunggu...
R. Syrn
R. Syrn Mohon Tunggu... Lainnya - pesepeda. pembaca buku

tentang hidup, aku, kamu dan semesta

Selanjutnya

Tutup

Book Pilihan

Maraton Membaca Melbourne Wedding Marathon

12 November 2022   05:37 Diperbarui: 12 November 2022   05:50 472
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
foto sampul novel dari goodreads.com

Sekali lagi karya Almira Bastari berhasil memukau pembacanya, saya berhasil menuntaskan secara maraton novel pertamanya yang berjudul Melbourne Wedding Marathon, novel yang justru saya miliki paling belakangan.

Seperti tiga novelnya yang lain, kekuatannya ada pada penggambaran tokoh-tokoh dalam karya fiksinya yang digambarkan dengan detil, dan menariknya gambaran sekilas tentang tokoh-tokoh tersebut yang selalu dicantumkan di sampul belakang buku.

Pemilihan nama tokoh juga sepertinya dipikirkan baik-baik, sehingga dengan membaca namanya saja pembaca seakan-akan bisa membayangkan seperti apa sosok yang menyandang nama yang kebanyakan elegan dan selalu menggelitik untuk dieja.

Selain itu penyampaian emosi yang dirasakan oleh tokoh dalam cerita bisa ditransfer dengan baik sehingga membaca apa yang mereka rasakan juga seakan-akan bis ikut dirasakan, hal tersebut membuat pembaca dibuat ikut larut di dalamnya.

Hal menarik lainnya dari semua novel karya Almira adalah penggambaran tempat dan situasi yang mengelilinginya, sehingga kita seakan-akan merasa masuk ke dalam dunia fiksi yang diciptakannya.  Pembaca sepertinya benar-benar di ajak berkeliling kota Melbourne, banyak tempat-tempat menarik di kota itu yang digambarkan dengan sangat baik.

Selain itu lucunya, walaupun ending cerita kemungkinan sudah dapat ditebak di seperempat bagian awal, tapi tetap saja bagaimana dinamika cerita dan segala drama yang tercipta selalu menggoda untuk terus dibaca tanpa henti sampai tuntas.

Ceritanya sendiri berkisar tentang kehidupan seorang mahasiswi bernama Sydney yang sedang kuliah di Melbourne, sosok yang pintar, cantik, ambisius dan sering patah hati sebelum berkembang.  

Sydney tinggal bersama dua orang sahabatnya, yaitu Rafka yang sama-sama dari Indonesia yang sedikit pemalas dan Detira yang merupakan salah satu calon pewaris kerajaan dari Malaysia.

Secara tak sengaja waktu mencari pekerjaan tambahan, Sydney dipertemukan dengan Anantha, seorang lelaki gagah yang seakan tak punya celah kekurangan dalam dirinya, yang juga baru saja patah hati.

Sesuai judulnya, Anantha meminta tolong pada Sydney untuk menemaninya kondangan ke perkawinan kawan dan koleganya secara maraton.  Sesederhana itu sebenarnya jalan ceritanya.  Sampai kemudian terjadi konflik antara keduanya,  masalah dengan sahabatnya Rafka dan diselingi kehadira Detira sebagai penyeimbang drama diantara mereka. Kemunculan Detira di beberapa bagian penting di awal dan akhir dalam cerita, sungguh semakin mewarnai suasana, cenderung kocak malahan.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Book Selengkapnya
Lihat Book Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun