Mohon tunggu...
Raudhatul Ilmi
Raudhatul Ilmi Mohon Tunggu... Freelancer - Content Writer & Script Writer

Jangan Pernah Protes pada Proses

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Salah Kaprah tentang "Tidurnya Orang yang Berpuasa Itu Ibadah"!

23 Maret 2023   16:49 Diperbarui: 23 Maret 2023   16:58 1591
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Salah satu kepercayaan yang sudah menjamur di masyarakat kita di bulan ramadhan adalah "tidurnya orang yang berpuasa adalah ibadah".

Kepercayaan ini membuat orang menjadi cenderung bermalas malasan dalam menjalani kegiatan selama bulan ramadhan sehingga banyak waktu yang dilewati hanya dengan tidur saja.

Bahasa mudahnya itu buat apa kita capek capek lakukan kegiatan lain untuk ibadah sedangkan dengan tidur saja sudah dianggap melakukan ibadah.

Bahkan ada yang lebih parah yang mana sampai kepada tahapan terlewat waktu shalat karna kebanyakan tidur karna motivasi diatas.

Lalu benarkah tidur orang yang berpuasa itu ibadah?

Mungkin kita sering mendapati hadits yang beredar dimasyarakat akan hal ini. Namun ternyata hadits tersebut tidak shahih sehingga tidak bisa kita jadikan rujukan utama dalam hal ini.

Sebagian ulama melemahkannya bahkan sebagian lagi mengatakan bahwa hadits itu palsu.

Jika kita ingin lebih bijak dalam menilai maka kita akan bisa melihat dengan lebih jelas sebuah kebenaran. Sebenarnya tidur orang yang berpuasa bernilai ibadah itu bisa dibenarkan dalam hal tertentu.

Gimana maksudnya?
Yaitu apabila tidur itu menjadi sarana untuk menambah kekuatan fisik dan memulihkan tenaga agar lebih semangat beribadah. Itu artinya dikembalikan lagi kepada urusan niat.

Ilustrasi mudahnya itu anda meniatkan tidur sebentar disiang hari dengan niatan agar lebih kuat menjalankan ibadah shalat tarawih di malam hari dan anda tidak sampai meninggalkan shalat wajib karna alasan tidur tadi.

maka tidur yang seperti ini akan dicatat sebagai ibadah di sisi Allah. Namun jika tidur membuat anda lalai dari ibadah bahkan shalat wajib pun menjadi lewat begitu saja maka jangankan tidur anda dinilai ibadah namun justru jadi dosa tambahan dibulan ramadhan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun