Mohon tunggu...
Ramadianto Machmud
Ramadianto Machmud Mohon Tunggu... Freelancer - Citizen Journalism

Email: ramadianto.machmud@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Keberhasilan adalah Keberuntungan

7 Desember 2019   22:39 Diperbarui: 2 Juni 2021   22:03 52
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Innovate for Impact, Foto: kubikleadership.com

Percayakah kita akan keberuntungan? Hal-hal tanpa di duga, namun selalu kita harapkan? Sering keberuntungan itu datang pada situasi dan kondisi yang tepat. Saat mana kita benar-benar tidak menduganya, yang kenyataannya benar-benar terjadi. 

Perasaan itu pun bisa digambarkan dengan lemparan dadu pada permainan 'Ular Tangga', dimana kita sangat mengharapkan angka 6 (enam) di setiap kali lemparan, agar bisa mendapat kesempatan kedua.

Ular Tangga merupakan permainan yang mampu menguras imajinasi kita untuk menang. Permainan yang hingga saat ini mulai perlahan-lahan memudar di era generasi milenial.

Lantas, apakah keberuntungan saat ini sudah tidak lagi mendapatkan tempat??? Tidak mungkin. Bahkan, keberuntungan menjadi harapan utama generasi sekarang ini. Di mana generasi saat ini, lahir dan berkembang dengan cara-cara instan. 

Apakah salah? Tidak juga. Malahan semua hal lebih dipermudah. Sehingga sulit untuk membedakan, mana keberuntungan dan mana bukan keberuntungan.

Apakah dengan sekedar menulis dapat menjadikan seorang penulis? Belum tentu. Butuh waktu dan proses, hingga pengakuan yang tidak mudah didapat. Dan pada level tertentu kita nantinya diakui sebagai seorang penulis.

Pertanyaanya: apakah kita bisa mendapatkan keberuntungan itu? Tentu saja. Kita semua layak mendapatkannya. Sebab kita pun berharap demikian. Maka kita pun harus berusaha untuk setiap hal yang ingin dicapai.

Untuk menjadi terkenal, misalnya, dari yang bukan siapa-siapa menjadi seorang yang berarti di semua kalangan (idola) ada rumusnya. Dan rumus itulah yang menjadi petunjuk sekaligus jalan mencapai titiknya. 

Kalau tidak keliru, rumusnya kurang lebih seperti ini; Pengetahuan + Keahlian + Potensi + Dukungan = Keberuntungan. Dan tidak ada yang bisa menyangkal akan hal itu.

Fakta tentang keberuntungan ialah keberhasilan, sedangkan realitanya merupakan kebetulan saja. Banyak dari kita yang melupakan hal itu.

Dengan kata lain, keberhasilan seseorang ditentukan oleh adanya keberuntungan yang secara kebetulan berpihak padanya. Tidak ada yang bisa berhasil, kecuali keberuntungan berpihak padanya secara kebetulan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun