Mohon tunggu...
Andri Mastiyanto
Andri Mastiyanto Mohon Tunggu... Tenaga Kesehatan - Penyuluh Kesehatan

Kompasianer Of the Year 2022, 101 x Prestasi Digital Competition (68 writing competition, 23 Instagram Competition, 9 Twitter Competition, 1 Short Video Competition), Blogger terpilih Writingthon 2020, Best Story Telling Danone Blogger Academy 2, Best Member Backpacker Jakarta 2014, ASN, Email : mastiyan@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Kemenkes RI Ajak Masyarakat Terlibat dalam Budaya 3M dan PHBS

13 Desember 2020   11:20 Diperbarui: 13 Desember 2020   11:37 266
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Deskripsi : dr. Imran Agus Nurali, Sp.KO (Direktur Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat) mencoba alat kebersihan tangan I Sumber foto : dokpri

"Kemenkes RI melibatkan unsur masyarakat dalam penyebaran informasi kesehatan yang tidak hoax, agar masyarakat memperoleh informasi yang benar tentang Covid-19"

-dr. Imran Agus Nurali, Sp.KO (Direktur Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat) -

Berdasarkan informasi Satuan Tugas Penanganan Covid-19 melalui data yang dapat diakses melalui situs covid19.go.id kasus positif Covid-19 di Indonesia mencapai 611.631 orang hingga Sabtu (12/12/2020). 

Terdapat penambahan sebanyak 6.388 kasus dalam 24 jam terakhir.  Dari total jumlah tersebut, 15 persen dari total terkonfirmasi positif atau sebanyak 91.602 merupakan kasus aktif. Tentunya ini sangat memprihatinkan bagi bangsa ini yang berjuang melawan penyebaran Covid-19.

Pasien yang dinyatakan positif Covid-19 dan saat ini sedang menjalani perawatan baik di rumah sakit rujukan atau fasilitas kesehatan lainnya disebut dengan kasus aktif. Angka kasus aktif didapatkan dengan mengurangi total kasus positif Covid-19 dengan angka kesembuhan dan kematian.

Melihat perkembangan peningkatan kasus aktif Covid-19, Kemenkes RI berupaya untuk mensosialisasikan secara terus menerus tanpa bosan budaya 3M (menggunakan Masker, Mencuci tangan, menjaga Jarak). kali ini, sabtu (12/12/2020), Kemenkes RI melalui Direktorat Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat bersinergi dengan Yayasan Bangun Kecerdasan Bangsa menyelenggarakan Penggerakan Masyarakat Pencegahan  Covid-19 tahun 2020.

Deskripsi : dr. Imran Agus Nurali, Sp.KO (Direktur Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat) I Sumber Foto : dokpri
Deskripsi : dr. Imran Agus Nurali, Sp.KO (Direktur Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat) I Sumber Foto : dokpri
Kegiatan ini dihadiri oleh  dr. Imran Agus Nurali, Sp.KO (Direktur Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat) dan jajarannya, Perwakilan Dinas Kesehatan Jakarta Timur, Pengurus Yayasan Bangun Kecerdasan Bangsa menyelenggarakan Penggerakan Masyarakat, para Relawan dan Blogger komunitas Blogger Crony.

Dit Promkes dan PM melaksanakan edukasi kesehatan dan memberikan sumbangan berbagai macam perlengkapan protokol kesehatan kepada Yayasan Bangun Kecerdasan Bangsa (YBKB), Pasar Rebo, Jakarta Timur.

Deskripsi : dr.Imran Agus Nurali, Sp.KO menyerahkan secara simbolis sumbangan fasilitas protokol kesehatan pencegahan Covid-19 kepada Yuki Wirabagja I Sumber Foto : dokpri
Deskripsi : dr.Imran Agus Nurali, Sp.KO menyerahkan secara simbolis sumbangan fasilitas protokol kesehatan pencegahan Covid-19 kepada Yuki Wirabagja I Sumber Foto : dokpri
Adapun perlengkapan protokol kesehatan yang diberikan  meliputi ; sarana CPTS, sabun cair, masker kain dewasa, masker kain anak, masker medis, sarung tangan medis, face shields, hand sanitizer, dan thermometer gun.

 dr. Imran Agus Nurali, Sp.KO (Direktur Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat) mengungkapkan Jumlah tenaga kesehatan yang berkerja di Kemenkes RI sekitar sejutaan jiwa tapi harus melayani penduduk Indonesia yang telah menembus 200an juta jiwa. Tentunya jumlah SDM Kemenkes RI tidaklah cukup untuk itu perlu peran keterlibatan unsur masyarakat baik itu Warga, Pemerintah Desa, Babinsa,Kepolisian dalam membudayakan PHBS dan Protokol Pencegahan Penyebaran Covid-19 di Indonesia

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun