Mohon tunggu...
Dhea Anggraini
Dhea Anggraini Mohon Tunggu... Wiraswasta - Suka jalan-jalan

Penulis Pemula

Selanjutnya

Tutup

Financial Pilihan

Empat Pilihan Investasi Paling Cocok untuk Perempuan

14 Agustus 2019   15:23 Diperbarui: 14 Agustus 2019   15:59 184
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi kemandirian finansial perempuan (Foto: Shutterstock)

Stereotip gender cenderung mengatakan bahwa perempuan secara finansial banyak bergantung pada laki-laki. Hal ini terjadi, salah satunya karena adanya sistem kekerabatan patrilineal yang masih kental.

Padahal untuk urusan investasi, skill perempuan juga tidak kalah dalam mendulang cuan. Begitulah, stereotipe gender merupakan jalan pintas pemikiran yang dilakukan secara intuitif oleh manusia untuk menyederhanakan hal-hal yang kompleks. Karenanya, stereotip kerap merugikan kaum hawa.

Stereotip yang hanya berdasarkan persepsi mengubur fakta kalau perempuan dewasa ini secara finansial bisa mandiri karena mereka bisa mengelola keuangan secara bijak, terlebih karena mampu memanfaatkan alternatif investasi yang bisa mengembangkan uang.

Berikut ini 4 pilihan investasi yang paling cocok untuk perempuan sebagai langkah nyata membuang stereotip negatif terkait investasi:

1. Perhiasan
Perempuan mana sih yang tidak demen dengan yang namanya perhiasan? Perempuan suka mempercantik diri dengan mengenakan perhiasan dari emas, entah kalung, anting, atau gelang tangan dan kaki. 

Menariknya, selain untuk mempercantik diri, emas sebenarnya bisa dijadikan sarana investasi, meski kebanyakan orang beranggapan perhiasan emas hanya sebagai benda seni, lambang prestis, atau sebatas menaikkan gengsi. Emas yang bagus sebagai investasi biasanya berkadar 24 karat, bukannya perhiasan berlapis emas yang bahan dasarnya logam lain yang dilapisi emas. Emas untuk investasi yang biasanya batangan ini memiliki return yang cukup baik untuk jangka panjang.

2. Properti
Investasi properti sangat mungkin digeluti para perempuan di tengah kesibukannya, entah sebagai pekerja kantoran, ibu rumah tangga maupun perempuan yang masih kuliah. Menggunakan tabungan untuk membangun kos-kosan, rumah  atau apartemen untuk disewakan kembali menjadi salah satu langkah konkretnya. Tak hanya stabil, investasi properti bisa menambah pendapatan karena nilai jual properti terus meningkat setiap tahunnya.

3. Deposito
Deposito bisa menjadi varian untuk investasi bagi para perempuan dengan jangka waktu mulai 3, 6, hingga 12 bulan dengan besaran bunga yang berbeda. Meski nilainya lebih tinggi dari bunga tabungan biasa, namun tidak bisa diambil seenaknya karena harus menunggu jatuh temponya, jika tidak ingin terkena penalti.

4. Reksa Dana
Reksa dana menjadi alternatif kece bagi para perempuan masa kini karena saat ini sudah sangat mudah dan terjangkau. Setelah membeli reksa dana di supermarket reksa dana online semisal IPOTFUND, investor tinggal duduk manis menunggu kinerja Manajer Investasi (MI). Menariknya, investasi reksa dana kini sudah sangat terjangkau. 

Dengan modal Rp.100.000,- saja, para perempuan sudah bisa menikmati imbal hasil (return) yang lebih tinggi dibanding bunga deposito. Tak perlu bingung memilih reksa dana yang tersedia karena saat ini sudah banyak fitur-fitur yang memudahkan investor memilih dan menentukan reksa dana yang terbaik.

Dengan 4 pilihan yang mudah dilakukan ini pelan namun pasti stereotip gender yang mengatakan perempuan secara finansial sangat bergantung pada laki-laki pelan-pelan pudar.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun