Mohon tunggu...
Dr. Raiders Salomon Marpaung.
Dr. Raiders Salomon Marpaung. Mohon Tunggu... Lainnya - Guru Olahraga Purna Tugas

Nama :Dr. Raiders Salomon Marpaung, MM. Alamat :Jl. Toram I No. 5, Jakarta 11820 Tempat, tanggal lahir :Bandung, 18 April 1962 Status : Menikah Pekerjaan: Purna Tugas Guru PJOK di SMPK 6 PENABUR Jakarta

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Hari Kedua Indonesia Kembali Meloloskan 3 Wakilnya ke Babak Kedua Yonex French Open 2021

28 Oktober 2021   23:43 Diperbarui: 29 Oktober 2021   00:10 384
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Hari kedua turnamen French Open 2021, Rabu (27/10/2021), 5 wakil Indonesia tampil di babak pertama. Tiga diantaranya berhasil lolos ke babak kedua turnamen yang menyediakan hadiah sebesar USD 600.000 tersebut, menyusul rekan-rekannya yang sudah lolos di hari pertama.

Di sektor ganda campuran, dari dua pasangan yang turun di hari kedua, satu pasangan diantaranya berhasil lolos ke babak kedua. Pasangan tersebut adalah pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Pasangan peringkat lima dunia Praveen/Melati yang diunggulkan di posisi kedua, lolos ke babak kedua setelah berhasil mengalahkan pasangan peringkat 49 dunia dari Malaysia. Praven/Melati menang atas pasangan Chen Tang Jie/Peck Yen Wei melalui pertarungan dua set langsung dengan skor ketat 22-20, 21-19 dalam waktu hanya 37 menit.

Sementara itu pasangan peringkat 21 dunia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari gagal. Rinov/Pitha, kalah dari pasangan peringkat empat dunia dari Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino. Rinov/Pitha kalah dua set langsung dengan skor 12-21, 16-21 dalam waktu 36 menit di lapangan tiga.

Kemudian di sektor ganda putra, dua pasangan Indonesia turun di hari kedua. Hanya satu pasangan yang berhasil lolos ke babak kedua. Pasangan tersebut adalah pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Sementara pasangan lainnya Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, terhenti di babak pertama.

Pasangan peringkat dua dunia Hendra/Ahsan yang diunggulkan di posisi kedua, lolos ke babak kedua setelah berhasil mengalahkan pasangan peringkat 45 dunia dari Jepang. Hendra/Ahsan menang atas pasangan Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi melalui pertarungan dua set langsung dengan skor ketat 21-19, 23-21 dalam waktu 39 menit di lapangan sa.

Sementara itu pasangan peringkat 35 dunia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, kalah dari pasangan Taiwan. Leo/Daniel gagal ke babak kedua setelah kalah dari pasangan peringkat 23 dunia Lu Ching Yao/Yang Po Han. Leo/Daniel kalah melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 22-24, 17-21 dalam waktu 46 menit di lapangan empat.

Selanjutnya untuk sektor ganda putri, satu-satunya pasangan Indonesia yang turun di hari kedua, berhasil lolos ke babak kedua. Pasangan tersebut adalah pasangan Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto.

Pasangan peringkat 34 dunia Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, lolos ke babak kedua setelah mengalahkan pasangan peringkat 92 dunia Kate Frost/Moya Ryan dari Irlandia di babak pertama. Siti/Ribka menang dua set langsung dengan skor 21-11, 21-13 dalam waktu hanya 28 menit di lapangan dua.

Semoga tujuh wakil Indonesia yang masih bertahan bisa terus melaju sampai babak-babak akhir, lanjutkan perjuangan !!!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun