Mohon tunggu...
Rahmad Alam
Rahmad Alam Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa psikologi UST, suka menulis dan rebahan.

Seorang mahasiswa fakultas psikologi universitas sarjanawiyata tamansiswa yogyakarta yang punya prinsip bahwa pemikiran harus disebarkan kepada orang lain dan tidak boleh disimpan sendiri walaupun pemikiran itu goblok dan naif sekalipun.

Selanjutnya

Tutup

Cerpen Pilihan

Misteri Orang Terakhir di Grup WA

14 November 2021   15:38 Diperbarui: 14 November 2021   15:41 618
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi, sumber: pixabay.com 

Dikarenakan adanya pandemi covid 19 pada awal tahun aku kuliah maka terpaksa perkuliahan awal ku ini dilakukan secara daring atau online.

 Kampus yang aku masuki adalah salah satu kampus terfavorit dan banyak orang ingin mendaftar baik secara snmptn, sbmptn, dan bahkan lewat jalur mandiri. Syukurlah aku masuk jalur sbmptn walaupun harus belajar mati-matian untuk mengikuti tesnya.

Perkenalan dengan teman-teman baru sesama mahasiswa baru harus melalui layar smartphone dan juga laptop. Aku tidak bisa ikutan kumpul -- kumpul karena pertama memang tempat ku tinggal jauh dari kampusku itu dan memang sedang diberlakukan pembatasan wilayah karena kasus covid 19 yang tinggi di tempat aku tinggal.

Lalu alasan kedua jika tidak ada pembatasan wilayah mungkin aku menghormati dan mematuhi peraturan yang dikeluarkan oleh pemerintah agar wabah ini cepat selesai. Saya sangat menyayangkan perbuatan teman-teman saya yang tidak mematuhi protokol kesehatan yang ada.

Perkenalan yang saya lakukan diawali dengan menghubungi satu persatu teman-teman saya melalui chat singkat via whatsapp seperti menanyakan nama dan asal lalu bersalam kenal sembari minta nomor kita di save. 

Nomor teman baruku ini sesama mahasiswa baru, saya dapat melalui grup wa yang telah dibentuk oleh panitia penerimaan mahasiswa baru untuk memberikan informasi lebih lanjut tentang perkuliahan.

Aku merupakan orang yang mudah bergaul dan juga lumayan supel apalagi jika perihal chat lebih dahulu. Saat baru masuk grup wa resminya saja Aku sudah hampir memulai chat dengan seluruh mahasiswa di grup itu. 

Bahkan Aku sempat tidak sengaja men-chat dosen yang kukira adalah seorang mahasiswa juga sama sepertiku, hal tersebut membuat Aku malu dan salah tingkah seraya meminta maaf atas kesalahan ku itu.

Kesupelan yang aku miliki ini membuat teman-teman di grup kelas yang telah dibagikan ini memilihku sebagai seorang ketua kelas.

 Pembelajaran di mulai dengan aku yang lebih awal menghubungi dosen yang mengajar mata kuliah yang bersangkutan perihal detail waktu dan kesediaan baik dosen dan mahasiswa yang hadir. Perkuliahan tetap berlangsung walau melalui platform digital conference seperti google meet ataupun zoom meeting.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun