Mohon tunggu...
Ragam Nusantara
Ragam Nusantara Mohon Tunggu... Editor - Owner Ragam Informasi
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Editor ragam Nusantara

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Polisi Produktif, Berawal dari 10 Telur Asin hingga Ribuan Telur Asin

24 September 2022   11:00 Diperbarui: 24 September 2022   11:08 230
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber : Humas Res Bjn

Bojonegoro -- Bangkitnya UMKM pasca pandemic covid-19, merupakan tantangan besar dalam pemulihan Ekonomi. Hal tersebut banyak dimanfaatkan masyarakat yang mampu produktif dalam membaca peluang usaha. Salah satunya Aiptu Hartono anggota Polsek Kepohbaru Polres Bojonegoro, ia memanfaatkan waktu diluar jam dinas untuk mengembangkan usaha keluarganya dalam produksi telur asin.

Saat ditemui di rumahnya di Dusun Pereng Desa Kesongo Kecamatan Kedungadem Kabupaten Bojonegoro, ia menceritakan asal mula bagaimana memulai usaha telur asin. Usaha yang pernah digeluti oleh orang tuanya tersebut, kembali dirintis bersama Istri dan anaknya.

"Ibu saya itu dulu juga usaha telur asin. Ketika saya kembali berdinas di kampung. Saya manfaatkan waktu luang diluar jam dinas untuk membuat telur asin," terang Hartono.

Usaha yang dimulai dari membuat 10 telur asin, kini berkembang menjadi ribuan telur asin setiap hari dan di edarkan di warung warung dikecamatan sekitar rumah tinggalnya. Dengan di bantu oleh sang Istri dan anaknya, ia memasarkan telur asinnya hingga kini dikenal oleh masyarakat sebagai Telur Asin Hartono.

"Dukungan keluarga sangat luar biasa. Istri dan anak anak saya ikut mengembangkan usaha telur asin ini," imbuhnya.

Sebagai Bhabinkamtibmas Desa Pejok Kecamatan Kepohbaru Kabupaten Bojonegoro, ia selalu hadir ditengah masyarakat memberikan pembinaan dan penyuluhan tentang kamtibmas. Namun tak jarang ia juga membawa produk telur asin olahanya untuk di titipkan di warung warung di Desa binaan dan sekitarnya.

"Saya inikan sering ke Desa, ya saya juga bawa telur asin untuk di titipkan di warung warung," ungkapnya.

Kini telur asin Hartono sudah beredar di Kecamatan Kedungadem, Kepohbaru bahkan merambah ke Kecamatan Bluluk dan Sukorame Kabupaten Lamongan yang merupakan perbatasan wilayah Kedungadem. Meski usahanya berkembang pesat, namun ia tak pelit ilmu. Berbagai acara seminar ia hadiri hanya untuk memberikan pelatihan cara membuat telur asin dan proses management penjualanya.

"Soal ilmu, Insya Allah saya nggak pelit. Saya siap menularkan ilmu saya demi kemajuan ekonomi masyarakat dan anggota Polri yang mau merintis usaha seperti saya," ucapnya.

Sementara itu, Kapolres Bojonegoro AKBP Muhammad S.H., S.I.K., M.Si mengungkapkan, dirinya mendukung penuh para anggotanya yang ingin memulai usaha. Namun dirinya selalu berpesan, untuk tetap mengutamakan Kedinasan dan pelayananan kepada masyarakat.

"Kami sangat mendukung anggota yang memiliki usaha, namun tetap wajid diingat bahwa Tugas Kedinasan adalah hal utama. Manfaatkan waktu luang diluar jam dinas untuk memulai usaha," pungkasnya

Aiptu Hartono tidak hanya sukses di usaha Telur Asin, ia kini juga merintis usaha ternak kambing dalam pengembangan usahanya. Bagi masyarakat yang membutuhkan pelatihan atau sekedar ingin memesan telur asin Hartono, bisa langsung pesan di nomer Whatshap 085330746882.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun