Mohon tunggu...
Raditya Jati Wirayuda
Raditya Jati Wirayuda Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Rusaknya Pacemaker Sebabkan Gagal Jantung?

25 November 2017   19:18 Diperbarui: 25 November 2017   20:21 508
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Jantung merupakan organ yang berfungsi sebagai pompa yang mempertahankan tekanan darah dan aliran darah melalui paru-paru dan seluruh bagian tubuh. Jantung sendiri adalah salah satu organ vital yang  sangat mempengaruhi keberlangsungan hidup kita. Hal ini dikarenakan jantung berperan penting dalam sistem peredaran darah. 

Tugas jantung dalam sistem peredaran darah ialah memompa darah balik ke paru-paru maupun ke seluruh tubuh. Jantung dapat memompa hingga kurang lebih sekitar 100.000 kali dan mengirimkan darah sebanyak  7.200 liter per harinya. Jantung memompa darah lewat pembuluh darah, oleh kontraksi berirama yang berulang.

Jantung merupakan sebuah organ berongga yang terdiri atas empat ruangan, yaitu ruangan atrium yang dapat dibagi menjadi atrium dexter dan sinister, dan ruangan ventrikel yang dapat dibagi menjadi ventrikel dexter dan sinister.  Ruangan-ruangan tersebut berbentuk seperti kerucut tumpul dengan puncak di  bawah yang miring ke sebelah kiri. 

Jantung terletak di antara paru-paru,  dan berukuran sebesar kepalan tangan pemilik jantung tersebut. Jantung dan  pembuluh darah besar dibungkus oleh membran yang dinamakan perikandrium. Perikandrium  adalah kantong yang terdiri atas lapisan ganda yang dapat membesar  dan mengecil, serta mengandung cairan perikardial.

Jantung sendiri terdiri dari  tiga lapisan dan memiliki dua katup. Tiga lapisan dinding jantung  tersebut adalah epikandrium, miokandrium, dan endokandrium. Epikandrium merupakan bagian luar, miokandrium  merupakan bagian tengah, dan endokandrium merupakan bagian dalam.  Sedangkan dua katup jantung adalah katup trikuspid dan katup bikuspid. katup trikuspid teletak di  antara atrium dexterdan ventrikel dexter, sedangkan katup bikuspidterletak di antara atrium sinisterdan ventrikel sinister.

Setelah mengetahui mengenai organ jantung sekarang mari kita ketahui apa sebenarnya penyakit gagal jantung itu. Gagal jantung merupakan kondisi saat dimana otot jantung menjadi sangat lemah sehingga tidak dapat memompa cukup darah ke seluruh tubuh. Kondisi ini juga biasa dikenal dengan istilah gagal jantung kongestif. 

Terjadinya gagal jantung biasanya dapat dipicu oleh masalah kesehatan pada jantung lainnya, seperti penyakit jantung koroner, gangguan ritme jantung atau aritmia, kerusakan yang terjadi pada katup jantung, gangguan otot jantung atau kardiomiopati, kekurangan eritrosit dalam tubuh atau anemia, radang pada otot jantung atau miokarditis, tekanan darah tinggi atau biasa dikenal dengan hipertensi, diabetes, kelainan kelenjar tiroid yang bekerja terlalu aktif atau hipertiroidisme, dan kemungkinan cacat jantung yang sudah ada sejak lahir. 

Belakangan ini juga sering ditemukan gagal jantung yang terjadi secara mendadak ketika seseorang sedang beraktivitas, seperti yang menyerang beberapa atlet-atlet olahraga ternama di dunia di tengah lapangan ketika sedang bertanding. Biasanya hal itu dapat disebabkan oleh pemaksaan aktivitas jantung yang melebihi batasnya dari suplai darah ke jantung, karena telah terjadi penyempitan arteri akibat plak dan hal ini disebut penyakit iskemia koroner.

Gagal jantung dapat dibagi menjadi dua berdasarkan rentang waktu berkembangnya gejala penyakit, yaitu gagal jantung kronis dan gagal jantung akut. Pada gagal jantung kronis, gejala berkembang secara bertahap dan membutuhkan waktu yang lama. Sedangkan pada gagal jantung akut, gejala yang terjadi berkembang secara cepat. 

Gejala utama dari gagal jantung adalah tubuh selalu terasa lelah sepanjang waktu, merasakan sesak nafas baik saat melakukan aktivitas atau saat istirahat, dan terjadi pembengkakan pada kaki dan pergelangan kaki.

Gagal jantung dapat dibagi menjadi empat jenis, yaitu gagal jantung sistolik, gagal jantung diastolik, gagal jantung sebelah kiri, dan gagal jantung sebelah kanan. Pertama, gagal jantung sistolik merupakan keadaan di mana otot jantung tidak dapat berkontraksi dengan baik, yang nantinya menyebabkan terganggunya proses penyaluran darah yang mengandung banyak oksigen ke seluruh tubuh. Kedua, gagal jantung diastolik merupakan keadaan di mana otot yang ada pada organ jantung kaku, hal ini menyebabkan jantung menjadi sangat sulit untuk menerima darah. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun