Mohon tunggu...
Rachmadania Safira Atmojo
Rachmadania Safira Atmojo Mohon Tunggu... Lainnya - Pelajar Bisnis Daring dan Pemasaran SMKN 50 Jakarta

Orang hebat bisa melahirkan beberapa karya bermutu. Tapi, guru bermutu bisa melahirkan ribuan orang hebat.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Tadabbur Quran SMKN 50 Jakarta

6 April 2020   12:31 Diperbarui: 6 April 2020   12:48 34
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Haaaai, di artikel yang kedua ini saya ingin menceritakan sedikit kegiatan Tadabbur Qur'an di SMKN 50 Jakarta. Kebetulan saya sebagai salah satu panitia di acara tersebut.

Kita harus menyadari bahwa Al-Qur'an itu adalah kitab yang penuh berkah dan mengandung mutiara - mutiara yang sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia di dunia dan akhirat. 

Tetapi untuk dapat  meraih mutiara dalam Al-Qur'an itu hanya dapat dilakukan dengan cara mentadabburinya. Karena tadabbur itulah cara kita berinteraksi dengan Al-Qur'an. Sebenarnya, Tadabbur Qur'an itu apaaaa, sih?  Tadabbur Qur'an adalah usaha mendalami segala sesuatu yang berkaitan dengan ayat Al-Qur'an.

Dari pernyataan yang saya paparkan diatas mengenai Tadabbur Qur'an merupakan salah satu kewajiban kita sebagai umat muslim untuk mentadabburi Al-Qur'an. 

Makanya rohis SMKN 50 Jakarta mengadakan kegiatan Tadabbur Qur'an karena banyak sekali manfaat yang dapat kita ambil untuk diterapkan di kehidupan sehari - hari.

Dok. SMKN 50 Jakarta
Dok. SMKN 50 Jakarta
  Kegiatan yang bermanfaat seperti ini pasti sangat dibutuhkan oleh pemuda jaman sekarang. Terbukti dengan 150 peserta yang mengikuti Tadabbur Qur'an ini memberikan kesempatan para pemuda untuk berkontribusi dalam berdakwah, khususnya di organisasi Rohis ini. Kegiatan Tadabbur Qur'an ini juga diisi oleh pemateri yang ahli dalam bidangnya, loh dan Insya Allah cerminan pemuda jaman sekarang.

Naaaaah, itu dia keseruan Tadabbur Qur'an di SMKN 50 Jakarta. Sekian dari saya semoga artikel ini bermanfaat untuk yang membaca.

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun