Mohon tunggu...
Raavie Ramadhan
Raavie Ramadhan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hobby otomotif

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

Varian Modifikasi Mobil

30 Januari 2023   16:16 Diperbarui: 30 Januari 2023   16:22 66
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Modifikasi mobil sendiri adalah merubah desain kendaraan pada eksterior atau interior, baik kecil maupun besar yang membuat kondisinya berbeda dari sebelumnya.

Kegiatan modifikasi berjalan mengikuti perkembangan jaman dan teknologi. Misalnya pada era pandemi yang sempat bergulir dua tahun kemarin. 

Banyak macam aliran modifikasi mobil di Indonesia. Mungkin salah satunya menjadi acuan kamu dalam merubah tampilan kendaraan agar makin keren.

Hobby modifikasi sempat beralih sejenak ke modifikasi plug and play, yang bisa disematkan sendiri di rumah, dan tentunya fungsi menjadi sektor utama ubahan modifikasi.

"Contoh modifikasi lampu, tidak hanya look yang dikejar tapi function. Alhasil beberapa workshop seperti Market Leader modifikasi lampu, Yoong Motor, mendapatkan terobosan dan menjadi pandemi winner dengan ide dan konsep baru yg dibuatnya". 
modifikasi mobil memang selalu menelurkan ide kreativitas-kreativitas baru yang tidak ada habisnya. Hal ini tentunya  menghasilkan kesenangan dan kepuasan tersendiri bagi penyuka otomotif.

Selain itu, banyak aliran-aliran modifikasi yang bisa kamu pilih, berdasarkan model kendaraan dan aliran modifikasinya. Di Indonesia sendiri yang paling banyak peminatnya yaitu modifikasi aliran street racing, apa itu street racing ? Modifikasi mobil hingga ceper tetapi masih bisa untuk digunakan sehari-hari dan tidak terlalu meropotkan penggunanya. 

Selain Street racing ada juga modifikasi jenis Stance, yang dimana bumper mobil bisa sampai  menempel ke jalanan. Biasa kita lihat di tempat-tempat kontes mobil. stance punya beberapa perbedaan. Ciri khasnya ground clearance yang dibuat serendah-rendahnya. Ubahan ini berfokus pada bagian kaki-kaki mobil, yaitu shock, velg dan ban.

Selanjutnya ada aliran Camber. kalau aliran modifikasi mobil camber lebih ekstrim lagi, namun tetap di sektor kaki-kaki. Pada modifikasi camber, umumnya kaki-kaki mobil terlihat khususnya roda keluar dari fender serta posisi velg dan ban terlihat miring. Kemiringan ini sengaja diciptakan dengan menyetel sudut-sudut geometri roda (wheel aligment). Ukuran fender body mobil di costum lebih lebar yang dinamakan wide body untuk menutup roda offset.

Lalu ada JDM, modifikasi khas jepang. Aliran modifikasi mobil yang selalu banyak penggemarnya adalah Japanese Domestic Market (JDM). Karena aliran jenis ini sangat nyaman digunakan sehari-hari.

Tidak perlu terlihat ekstrim untuk mengubah mobil jadi beraliran JDM style. Ciri khasnya yaitu menggunakan komponen, sparepart dan aksesories pendukung lainnya yang berasal dari Jepang.

Selain itu, biasanya body dibuat lebih berwarna dan terlihat simpel dan bersih. Terdapat pula stiker-stiker ala Jepang untuk mempertegas aliran tersebut. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun