Mohon tunggu...
gendeng irng
gendeng irng Mohon Tunggu... karyawan swasta -

seorang penulis pemula

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Azazel Namanya, Musuh Bima Satria Garuda!

24 September 2013   10:41 Diperbarui: 24 Juni 2015   07:28 2106
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

hahay, penantian saya antiklimaks.
menunggu pertarungan dua sosok serupa di tokusatsu lokal bima satria garuda, akhirnya cerita berjalan dalam suspens yang bukan harapan saya. memang tidak salah penulisnya, toh ini karyanya.
bima memang kalah dari kembarannya, yang ternyata mikail yang diberi power stone hitam oleh rasputin. berubah jadi tokoh kembaran bima bernama "azazel" itu, mikail sontak amnesia dan jadi prajurit rasputin. bima hampir kalah, untunglah monster kobra suruhan topeng besi menginterupsi duel tersebut.
konflik berkembang jadi perseteruan azazel dan topeng besi untuk pamer kekuatan demi jadi pelayan terbaik rasputin. well, cerita pertarungan bima dan azazel masih perlu waktu beberapa episode lagi.
kecewa, tapi beberapa tanya terjawab. azazel jelmaan bayangan hitam dalam ksatria baja hitam. dia akan jadi musuh bima yang tak sulit dikalahkan, walau mungkin kelak akan membantu bima manakala amnesianya sembuh.
saya coba browsing google kali ini. ternyata gambar azazel masih sangat minim walau di lapak mbah google sekalipun. info lain yang saya dapat, kisah ini hanya akan tayang 26 episode dalam rencana. pertanyaan saya, apakah tak akan sangat singkat petualangan rey, rendy, dan rena kali ini. padahal baru 3 power stone yang terekspos sejauh 13 episode ini. belum tampak kekuatan asli rasputin yang katanya memegang 4 power stone lainnya?
kalau memang ada rencana bima satria garuda season 2, semoga kelak tak diisi konflik yang dibuat-buat bak sinetron tv lainnya.
kenapa saya begitu concern dengan film anak-anak ini? semata karena saya rasa bima adalah implementasi dari jagoan impian masa kecil saya yang terkontaminasi kotaro minami action. namun melihat cerita kamen rider jepang di era heisei lainnya begitu menarik, kompleks, dan dewasa; saya berharap bima pun punya kisah yang sama.
coba tonton kuuga sampai wizard, anda akan heran dan tak akan begitu saja melabeli kisah kamen rider jadi tontonan anak semata. saya juga baru sadar setahun terakhir sih.
ya sudahlah, terus berjuang yah bim, semangat!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun