Mohon tunggu...
Pringadi Abdi Surya
Pringadi Abdi Surya Mohon Tunggu... Penulis - Pejalan kreatif

Lahir di Palembang. Menulis puisi, cerpen, dan novel. Instagram @pringadisurya. Catatan pribadi http://catatanpringadi.com Instagramnya @pringadisurya dan Twitter @pringadi_as

Selanjutnya

Tutup

Gadget Artikel Utama

Aplikasi Perpustakaan Daring Terbaik

12 Maret 2019   14:22 Diperbarui: 12 Maret 2019   21:22 736
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ada yang lebih meresahkan ketimbang buku bajakan, yakni peredaran buku digital (e-book) ilegal.

Lebih menyedihkan, buku-buku digital tersebut terserbar di grup-grup Whatsapp dan Line bertajuk sastra dan literasi. Mulai dari yang cuma-cuma sampai diperdagangkan dengan harga murah meriah. Kalau pegiat sastra dan literasi kita saja begitu permisif terhadap perilaku ilegal, bagaimana dengan yang lain?

Mereka tidak mungkin tidak tahu bahwa hak cipta dilindungi undang-undang.

Padahal, di sisi lain, sejumlah platform guna menggiatkan literasi berlahiran. Perpustakaan online menjadi solusi buat mereka yang tidak mampu membeli buku fisik. Bermodalkan ponsel pintar, tinggal unduh aplikasi perpustakaan tersebut. Cek ketersediaan buku, lalu pinjam. Dalam beberapa hari buku akan dikembalikan.

Berikut aplikasi perpustakaan online/daring yang wajib kamu tahu:

IPUSNAS

Aplikasi milik Perpustakaan Nasional RI ini membuat kita baca buku, berbagi koleksi bacaan dan bersosialisasi secara bersamaan. Di mana pun, kapan pun dengan nyaman bersama setiap orang.

Besarnya hanya sekitar 25 MB, kita bisa mengunduhnya dari Playstore. Aplikasi ini kurekomendasikan karena tampilannya yang segar dan dibuat seperti media sosial pembaca buku.

Sumber: Perpusnas
Sumber: Perpusnas
IJAKARTA
IJakarta adalah perpustakaan digital milik Pemprov DKI Jakarta. Ahok yang dulu meresmikannya. Aplikasi iJakarta tersedia untuk platform Android, iOS, dan PC.  Layaknya perpustakaan pada umumnya, aplikasi iJakarta juga menerapkan sistem pinjam dan kembali untuk setiap buku. Untuk meminjam buku, pengguna cukup mendaftarkan email atau akun media sosial yang dimilikinya. 
Sumber: Ijakarta.
Sumber: Ijakarta.
T-Perpus
T-Perpus adalah program dari CSR Telkomsel untuk mendukung edukasi masyarakat Indonesia, khususnya yang jauh dari perpustakaan fisik. Aplikasi ini khusus bagi pelanggan Telkomsel. Untuk mengaksesnya, hanya perlu membayar Rp5.000, sebagai biaya registrasi di awal. Setelah itu, bebas meminjam buku apa pun.

Sayang, koleksi bukunya masih sangat sedikit.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun